Ketum Demokrat Restui Pasangan Yusuf-Tulus Maju Pilkada

Tanggal 22 Jul 2020 - Laporan - 1961 Views
Yusuf Kohar-Tulus Purnomo saat menerima rekomendasi dari Partai Demokrat. Foto: ist

MOMENTUM, Bandarlampung--Ketua Umum (Ketum) Partai Demokrat Agus Harimurthy Yudhoyono (AHY) merestui bakal pasangan calon Walikota dan Wakil Walikota Bandarlampung, Muhammad Yusuf Kohar - Tulus Purnomo untuk maju pada pemilihan kepala daerah (Pilkada) tahun 2020.

Restu itu tertuang dalam surat rekomendasi bernomor: 124/SK/DPP.PD/VII/2020. 

Surat rekomendasi diserahkan langsung oleh AHY, didampingi Sekjen Teuku Riefky, dan Ketua Bappilu Andi Arief, bertempat di Kantor DPP Partai Demokrat, Rabu (22-7-2020).

Ketua Umum DPP Partai Demokrat Agus Harimurthy Yudhoyono mengatakan, Yusuf Kohar merupakan kader Partai Demokrat, yang saat ini masih menjabat sebagai Wakil Walikota Bandarampung (incumbent).

Bersama dengan Tulus Purnomo, dia berharap pasangan ini bisa memenangkan Pilkada Bandarlampung.

"Besar harapan kita pasangan Yusuf Kohar-Tulus Purnomo yang memiliki jargon Yutubers bisa memenangkan Pilkada ini. Dan bisa membawa Kota Bandarlampung semakin maju, dan meningkatkan kesejahteraan masyarakatnya. Saya instruksikan kepada jajaran DPD, serta DPC agar bekerja keras memenangkan pasangan yang kita usung ini," kata AHY, Rabu (22-7-2020).

Dengan tambahan lima kursi dari Demokrat tersebut, kini Yusuf Kohar-Tulus Purnomo telah mengantongi tujuh kursi bersama dengan Perindo. 

"Alhamdulilah, hari ini kita mendapat tambahan partai Demokrat. Sebagai kader saya mengucapkan banyak terima kasih kepada ketua umum, sekjen, dan bappilu, yang telah mempercayakan saya maju di Pilkada Bandarlampung," ujar Yusuf Kohar kepada harianmomentum.com, Rabu sore (22-7).

Yusuf Kohar menegaskan, jika kelak terpilih sebagai walikota, dia akan membesarkan partai Demokrat di Provinsi Lampung, khususnya Kota Bandarlampung. 

"Tentu sebagai kader saya akan membesarkan Demokrat. Kita akan memenangkan pilkada bersama-sama para kader. Sekali lagi saya ucapkan terima kasih kepada seluruh petinggi Partai Demokrat," jelas dia.

Hal senada dikatakan bakal calon Wakil Walikota Bandarlampung, Tulus Purnomo. Dia pun berterima kasih kepada partai Demokrat yang telah memberikan rekomendasi kepadanya, dan M Yusuf Kohar. 

"Saya berterima kasih atas kepercayaan Demokrat kepada Pak Yusuf dan saya. Insya Allah kita bisa memenangkan pilkada," harap dia.

Turut mendampingi dalam penyerahan rekomendasi tersebut, Ketua Demokrat Lampung M Ridho Ficardo, Ketua Tim Pemenangan Yusuf Kohar-Tulus Purnomo: Putra Jaya Chandra, bersama M Kasturi, dan Benny Mubarok.(**)

Laporan/Editor: Agung Chandra Widi

Editor: Harian Momentum


Comment

Berita Terkait


Soal SGC, Begini Kata Umar Ahmad ...

MOMENTUM, Bandarlampung--Bakal Calon Gubernur (Bacagub) Umar Ahma ...


Pilkada Lamteng, Ardito Wijaya-Abdullah Suraj ...

MOMENTUM, Gunungsugih--Bakal Calon Bupati Lampung Tengah dr. H. A ...


Arinal Djunaidi Hadiri Rakornas PAN 2024 ...

MOMENTUM, Bandarlampung--Sejumlah bakal calon kepala daerah (calo ...


Ikut Uji Kelayakan Bacawagub di PDI Perjuanga ...

MOMENTUM, Bandarlampung--Ketua DPD Partai Demokrat Lampung, Edy I ...


E-Mail: harianmomentum@gmail.com