Yusuf Kohar Blusukan dari Pesisi hingga Berbukitan

Tanggal 15 Okt 2020 - Laporan - 786 Views
Calon Walikota Bandarlampung M Yusuf Kohar saat kampanye di Kecamatan Panjang. Foto: acw

MOMENTUM, Bandarlampung--Calon Walikota Bandarlampung M Yusuf Kohar berkampanye di Kecamatan Panjang. Kampanye dengan metode dari rumah ke rumah (blusukan) itu dimulai dari daerah pesisir hingga perbukitan, Kamis (15-10-2020).

Memasuki gang-gang sempit, Yusuf memulai kampanyenya dari Kelurahan Karangmaritim. Di kelurahan yang lokasinya dekat dengan bibir pantai itu (pesisir), Yusuf menyapa warga setempat.

Beberapa warga pun menyampaikan harapannya, agar mendatang Yusuf bisa memperhatikan pembangunan di wilayah setempat. Khususnya jika kelak dia menjadi walikota setempat.

Harapan warga itu pun mendapat respon positif dari Wakil Walikota Bandarlampung itu.

Yusuf menyampaikan bahwa dia berkomitmen membangun wilayah pesisir. Menurut Yusuf, ada potensi yang besar di wilayah pesisir.

Sayangnya, selama ini potensi itu belum tersentuh. Kurang mendapat perhatian dari pemerintah kota setempat.

"Kalau saya jadi walikota, kita benahi keadaan pemukiman warga yang sekarang masih terlihat kumuh. Kita akan masukkan program bedah rumah. Kita perbaiki pendataan PKH, rastra. Sehingga program pemerintah pusat seperti KIS, KIP tepat sasaran," ungkapnya.

Tak berhenti di situ, kampanye pun dilanjutkan ke Kelurahan Serengsem, wilayah perbukitan.

Yusuf dan tim kampanye pun disuguhkan dengan jalan menanjak yang ekstrim. 

Menariknya, meski beberapa tim kampanyenya mulai lelah namun Yusuf tetap bersemangat. 

Apalagi saat dia melihat banyaknya warga yang antusias menyambut kedatangannya. Staminanya pun kian bertambah. 

"Terimakasih pak, sudah mendukung kami, nomor urut dua," kata Yusuf pada seorang pria yang halaman rumahnya terpampang spanduk Yusuf-Tulus.

Warga setempat pun tak mau menyia-nyiakan momen itu. Banyak warga yang antri berfoto dengan Yusuf Kohar.

Pada warga setempat, Yusuf pun menaruh perhatian lebih. Khususnya terkait keselamatan warga yang bermukim di wilayah perbukitan itu.

Yusuf khawatir, jika pemerintah tidak turun tangan warga setempat bisa saja terkena musibah, bencana longsor.

"Maka saya ini ke sini bukan hanya untuk berkampanye dan meminta dukungan. Tapi tentunya, kami pun berkomitmen, untuk mensejahterakan masyarakat di sini. Termasuk menjaga keamanan dan kenyamanan mereka," ungkapnya.

Kegiatan pun ditutup dengan kampanye di Kelurahan Punduhpidada.

Lagi-lagi warga setempat pun tampak antusias menyambut kedatangan Yusuf dan rombongan.

"Mohon doa dan dukungannya untuk kami, nomor dua. Yusuf-Tulus bersama rakyat, Yutuber," serunya di hadapan warga.

Kampanye calon nomor urut 02 sangat mengedepankan protokoler kesehatan.

Pupung, Ketua Tim Kampanye mengatakan, sebelum turun menyapa masyarakat, seluruh tim terlebih dulu dicek suhu tubuhnya.

"Tim yang membagikan bahan kampanye (masker) pun wajib menggunakan sarung tangan. Kalau masker tidak usah ditanya, lihat sendiri, warga saja kami beri masker. Apalagi tim, sudah pasti pakai masker," tuturnya.

Kampanye mendapat pengawalan dari Panitia Pengawas Kecamatan (Panwascam) Panjang dan jajarannya serta aparat kepolisian.(**)

Laporan/Editor: Agung Chandra Widi

Editor: Harian Momentum


Comment

Berita Terkait


PK Golkar Lampung Tengah Siap Menangkan Musa ...

MOMENTUM, Gunungsugih -- Pimpinan Kecamatan (PK) Golkar se-Lampun ...


Fauzi Siap Kontribusi Besarkan Partai Nasdem ...

MOMENTUM, Pringsewu -- Bakal Calon Bupati Pringsewu Fauzi siap be ...


Tujuh Bakal Calon Bupati dan Wakil Bupati Amb ...

MOMENTUM, Terbanggibesar -– Sejak dibuka penjaringan pada 1 Mei ...


Jelang Pilkada 2024, Golkar dan Demokrat Jali ...

MOMENTUM, Bandarlampung--Tahapan pemilihan kepala daerah (Pilkada ...


E-Mail: harianmomentum@gmail.com