Irwasda Polda Lampung Positif Covid-19

Tanggal 24 Nov 2020 - Laporan - 725 Views
Kepala Dinas Kesehatan Lampung Reihana.

MOMENTUM, Bandarlampung--Inspektur Pengawas Daerah (Irwasda) Polda Lampung positif corona virus disease 2019 (covid-19).

Kepala Dinas Kesehatan Lampung Reihana membenarkan jika Irwasda Polda terkonfirmasi covid-19.

"Ya positif. Sekarang sudah dirawat," kata Reihana saat diwawancarai di Komplek Perkantoran Gubernur Lampung, Selasa (24-11-2020).

Dia menjelaskan, Irwasda Polda Lampung itu sedang dirawat di Rumah Sakit Umum Abdul Moeloek (RSUAM).

Sementara terkait, Reihana menyebutkan, Wakil Kepala Kepolisian Daerah (Waka Polda) Lampung Brigjen Subiyanto negatif covid-19. 

"Pak Wakapolda negatif. Tadi sudah dicek ulang. Hasil swab pertama dan kedua alhamdulillah negatif,"  terangnya.

Dia menerangkan, saat dilakukan rapid test (tes cepat) Waka Polda Lampung itu sempat reaktif. (**)

Laporan/Editor: Agung DW

Editor: Harian Momentum


Comment

Berita Terkait


Dinkes Mesuji Catat 100 Kasus DBD ...

MOENTUM, Mesuji--Dinas Kesehatan Kabupaten Mesuji mencatata selam ...


Donor di PTPN I Regional 7 Bantu Atasi Defisi ...

MOMENTUM, Bandarlampung -- Unit Donor Darah (UDD) PMI Lampung men ...


RS Urip Sumoharjo Diduga Telantarkan Jenazah ...

MOMENTUM,Bandarlampung--Sebuah video yang dinarasikan ada seoaran ...


PWI Lampung Utara Berikan Bantuan kepada Bayi ...

MOMENTUM, Kotabumi -- Pengurus PWI Lampung Utara memberikan bantu ...


E-Mail: harianmomentum@gmail.com