Jelang Libur Akhir Tahun, Dishub Perketat Pengawasan Prokes di Simpul Transportasi

Tanggal 02 Des 2020 - Laporan - 554 Views
Kepala dinas Perhubungan Lampung Bambang Sumbogo.

MOMENTUM, Bandarlampung--Dinas Perhubungan (Dishub) Provinsi Lampung akan memperketat pengawasan protokol kesehatan (prokes) menjelang libur panjang akhir tahun 2020.

Kepala Dishub Lampung Bambang Sumbogo menjelaskan pengetatan di simpul-simpul transportasi itu untuk mengantisipasi penyebaran corona virus disease 2019 (covid-19).

"Untuk transportasi baik melalui darat, laut, udara selama ini telah menerapkan protokol kesehatan dan nanti akan ditingkatkan kembali," kata Bambang, Rabu (2-12-2020).

Dia menjelaskan, tidak hanya protokol kesehatan, Dishub juga tetap menjaga kelancaran transportasi untuk mengantisipasi peningkatan volume kendaraan.

"Untuk Pelabuhan Bakauheni kita harapkan lebih lancar dan menghindari adanya penumpukan penumpang," sebutnya.

Sementara untuk di ruas jalan nasional, Bambang menyebutkan, telah dilakukan perbaikan untuk memudahkan pengendara yang melintas.

Diketahui, Kementerian Perhubungan memprediksi jumlah penumpang pada libur akhir tahun mendatang akan menurun 52 persen. (**)

Laporan/Editor: Agung DW

Editor: Harian Momentum


Comment

Berita Terkait


DPRD Gelar Paripurna Peringatan HUT Ke-342 Ko ...

MOMENTUM, Bandarlampung--Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Ko ...


Dilantik Rabu, Staf Ahli Kemenpora Ditunjuk J ...

MOMENTUM, Bandarlampung--Staf Ahli Kementerian Pemuda dan Olahrag ...


Pringsewu Gelar Peragaan Busana Khusus Lansia ...

MOMENTUM, Pringsewu -- Lomba fashion show atau peragaan busana kh ...


Bulan Ini, Lampung Dapat Tambahan 596 Ribu Ta ...

MOMENTUM, Bandarlampung--Provinsi Lampung mendapatkan tambahan ku ...


E-Mail: harianmomentum@gmail.com