MOMENTUM, Sukadana--Pemerintah Kabupaten Lampung Timur bersama Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) setempat menggelar kejuaraan Futsal-16 dan Bola Voli U-22.
Kejuaraan yang berlangsung di Gedung Olah Raga (GOR) Sukadan itu dibuka Bupati Lamtim Azwar Hadi.
"Kejuaraan futsa dan bola voli ini bagian dari upaya peningkatan prestasi olahraga yang menjadi salah satu prioritas program kerja Pemkab Lampung Timur," kata wabup, Sabtu (3-4-2021).
Wabup berharap, even tersebut menjadi sarana penjaringan atlet berbakat, sekaligus ajang pembinaan menghadapi Pekan Olahraga Provinsi Lampung tahun 2022 mendatang," terangnya.
Karena itu, dia berharap, para atlet bisa mengeluarkan kemampuan terbaik dengan tetap mengedepankan semangat sportifitas dalam bertanding.
"Tunjukan kemampuan terbaik dan junjung tinggi semangat sprotifitas," ajaknya.
Dia juga mengimbau kepada seluruh panitia, agar tetap memperhatikan penerapan protokol kesehatan, dalam penyelenggaraan kejuaraan tersebut, untuk mencegah penularan covid-19.
Hal senada disampaikan Ketua KONI M khadafi Azwar. Menurut dia, kejuaraan tersebut bagian dari program kerja KONI, khususnya di bidang pembinaan atlet.
Dia berharap, kelak akan semakin banyak even-even olahraga diselenggarakan di Kabupaten Lamtim.
Turut hadir pada kesempatan tersebut, sejumlah pengurus cabang olahraga kabupaten setempat: Ketua PSSI Panca Adi Nirwana dan Sekretaris Asosiasi Futsal Lamtim Puji Susilo Pratomo. (**)
Laporan: Arif Fahrudin
Editor: Munizar
Editor: Harian Momentum
E-Mail: harianmomentum@gmail.com