MOMENTUM, Bandarlampung--Posisi Partai Keadilan Sejahtera
(PKS) sebagai oposisi di tingkat nasional, jangan dianggap sebagai musuh
pemerintah. PKS justru sahabat baik pemerintah.
Hal itu disampaikan Ketua DPD PKS Bandarlampung, Muhamad
Suhada, saat menyampaikan pandangannya dalam rangka ulang tahun PKS ke-19 di kota
setempat, Selasa (20-4-2021).
Suhada mengatakan, di usia yang semakin dewasa, banyak terjadi
pembaharuan di tubuh PKS.
“Kami semakin mengokohkan diri sebagai partai islam yang
rahmatan lil alamin. Kami tegaskan akan semakin serius memberikan pelayanan dan
menjadi solusi yang hadir di tengah permasalahan bangsa,” kata Suhada.
Suhada menambahkan, asalkan untuk kepentingan rakyat, mereka
siap memperjuangkannya sekuat tenaga.
“Karena itulah, kami ingin mengajak semua elemen bangsa
untuk berlomba-lomba dalam kebaikan, dalam upaya memberikan solusi di tengah
rakyat,” ucapnya.
Lebih lanjut dia menyatakan bahwa posisi PKS sebagai oposisi
di tingkat nasional, jangan dianggap sebagai musuh pemerintah.
“PKS justru sahabat baik pemerintah. Namanya sahabat, justu
akan menjadi penyeimbang dan pengingat kalau ada kebijakan yang tidak mendahulukan
kepentingan rakyat,” kata Suhada.
Sementara di tingkat daerah, melalui fraksi PKS DPRD Kota
Bandarlampung pihaknya akan menjadi mitra pemerintah Kota Bandarlampung untuk
memastikan pelayanan berjalan dengan baik.
“Beberapa waktu lalu kami melalui Fraksi PKS meminta
pemerintah kota untuk segera mencairkan insentif RT yang tertunda,” tutur Suhada.
Dia bersyukur, atas niat baik bersama, akhirnya pemerintah
kota segera mencicil pencairan insentif RT pasca pemaparan yang diberikan
anggota fraksi PKS, Sidik Efendi, kepada pemerintah kota beberapa waktu yang
lalu.(**)
Laporan/Editor: Agung Chandra Widi
Editor: Harian Momentum
E-Mail: harianmomentum@gmail.com