Pererat Silaturahmi, IKA UII Gelar Buka Bersama di Ponpes Al-Ishlah

Tanggal 25 Apr 2021 - Laporan - 671 Views
Suasana Bakti Sosial dan Buka Puasa Bersama di Ponpes Al Ishlah Lampung Selatan.

MOMENTUM, Natar--Ikatan Keluarga Alumni Universitas Islam Indonesia (IKA UII) Lampung mengadakan Bakti Sosial dan Buka bersama dengan Yayasan Pondok Pesantren Al-Ishlah di Desa Sukadamai Kecamatan Natar Lampung Selatan, Minggu (25-4-2021)

Acara itu mengusung tema "Indahnya Berbagi Di Bulan Ramadhan dan Eratkan Ikatan Silaturahmi Menuju Kebersamaan untuk kemajuan".

Ketua Pembina IKA UII Lampung Bachtiar Basri berharap anak-anak santri bisa menjadi orang yang bermanfaat dan sukses di masa mendatang. 

Menurut Bachtiar, anak-anak muda merupakan generasi penurus yang harus dibina dengan baik. "Mudah-mudahan anak-anak santri kita ini kedepannya bisa menjadi penerus pejabat-pejabat daerah," harapnya.

Sementara, Ketua DPW IKA UII Lampung Nerozely Agung Putra Kunang merasa bersyukur atas terselenggaranya acara buka bersama dengan anak-anak santri Yayasan Pondok Pesantren Al-Ishlah. 

Dia juga berharap kegiatan tersebut dapat mempererat ikatan silaturahmi antar alumni UII. Selain itu diharapkan bisa terjalin ikatan silaturahmi dengan yayasan pondok pesantren dan pemerintah setempat.

"Alhamdulillah acara buka bersama ini dapat terlaksana dengan baik, mudah-mudahan kegiatan ini dapat menyatukan kita dalam ikatan silaturahmi," harapnya.

Menanggapi hal itu, Pengasuh Pondok Pesantren Al-Ishlah Muhammad Abdul Latif mengapresiasi IKA UII yang bersedia berkunjung ke ponpes tersebut.

"Saya merasa bersyukur kepada alumni Universitas Islam Indonesia, Lampung yang telah berkunjung ke ponpes kami," ungkapnya.

Diketahui, acara itu dihadiri Wakil Ketua DPRD Lampung Raden M Ismail, Wakil ketua IKA UII Mirwan Karim.SE.MM, Sekretaris Memed Humaedi, Camat Natar Eko Irawan, Lurah Desa Sukadamai serta beberapa anggota alumni Universitas Islam Indonesia.

Sebelum acara buka bersama dilakukan, DPW IKA UII membagikan bingkisan kepada anak-anak satri ponpes Al-Ishlan, kemudian setelah itu sholat berjamaah di Masjid Ponpes setempat. (red)

Editor: Harian Momentum


Comment

Berita Terkait


PWI Berbagi, Kapolres Pringsewu Ikut Bagikan ...

MOMENTUM, Pringsewu--Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten ...


Kota Metro Peringkat Kedua MTQ ke 51 Provinsi ...

MOMENTUM, Metro--Kota Metro kembali menorehkan prestasi gemilang. ...


Masa Tenang Pilkada, Ketua PWI Lampura Ingatk ...

MOMENTUM , Kotabumi - Tahapan pemilihan kepala daerah (pilkada) s ...


Polres Dukung Roadshow Pelatihan Jurnalistik ...

MOMENTUM, Pringsewu--Polres Pringsewu mendukung program Persatuan ...


E-Mail: harianmomentum@gmail.com