Sebulan Pemutihan Pajak, Rp30,48 Miliar Masuk Kasda Lampung

Tanggal 03 Mei 2021 - Laporan - 712 Views
Kepala Bapenda Lampung Adi Erlansyah.

MOMETUM, Bandarlampung--Selama satu bulan program pemutihan berjalan, Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Lampung mencatat adanya pemasukan ke Kasda sekitar Rp30,48 miliar.

Kepala Bapenda Lampung Adi Erlansyah mengatakan, jumlah tersebut berdasarkan data sejak tanggal 1 hingga 30 April 2021 atau sekitar satu bulan program pemutihan berjalan.

"Untuk nilainya sampai 30 April kemarin Rp30.483.823.000. Sedangkan untuk kendaraannya mencapai 39.007 unit," kata Adi di ruang kerjanya, Senin (3-5-2021).

Meski demikian, dia menyebutkan, angka tersebut masih dibawah target yang ditetapkan dalam anggaran, yakni sebesar Rp270 miliar selama program pemutihan itu berlangsung.

"Karena kan Rp270 miliar itu dibagi enam bulan. Artinya satu bulan itu rata-rata harus mencapai Rp40 hingga Rp50 miliar," jelasnya.

Adi pun menyatakan, akan semaksimal mungkin memanfaatkan program pemutihan itu untuk mencapai target yang ditentukan.

"Ya mudah-mudahan bisa masuk Rp200an miliar. Tapi nanti kita lihat perkembangannya," sebutnya.

Bahkan, berdasarkan hasil evaluasi yang dilakukan, Bapenda dan Polda Lampung sepakat menambah kuota pemutihan menjadi 225 orang perharinya.

"Kalau kemarin kan 50 orang dalam satu sesi. Sekarang kita tambah jadi 75 orang setiap sesinya. Jadi 225 orang perhari, untuk di Bandarlampung," terangnya. (**)

Laporan/Editor: Agung DW

Editor: Harian Momentum


Comment

Berita Terkait


Wahdi Sebut Dasawisma Punya Peran Penting ...

MOMENTUM, Metro--Kader Dasawisma punya peran penting dalam menunj ...


Optimistis Desa Muktikarya Torehkan Prestasi, ...

MOMENTUM, Mesuji--Pemkab Mesuji optimistis, Desa Muktikarya, Keca ...


Negerisakti Bangun Jalan dan Aula Pendopo den ...

MOMENTUM, Kotabumi -- Merealisasikan apa yang menjadi harapan mas ...


Margakarya Realisasikan Program Fisik dengan ...

MOMENTUM, Pringsewu -- Pekon Margakaya, Kecamatan Pringsewu, Kabu ...


E-Mail: harianmomentum@gmail.com