Agus Istiqlal Lanjutkan Pembangunan Pariwisata Pesibar

Tanggal 03 Mei 2021 - Laporan - 1572 Views
Bupati dan Wakil Bupati Pesibar, Agus Istiqlal dan Zulqoini Syarief. Foto: ist

MOMENTUM, Pesisir Barat--Bupati dan Wakil Bupati Pesisir Barat (Pesibar), Agus Istiqlal dan Zulqoini Syarief siap melanjutkan pembangunan yang ada di daerah yang dijuluki Negeri para Saibatin dan Ulama tersebut.

Agus Istiqlal mengatakan, pihaknya akan terus meningkatkan potensi alam Pesisir Barat, baik di bidang pariwisata, perikanan, maupun pertanian.

"Ya kami akan melanjutkan di semua bidang baik pariwisata, pertanian, perikanan dan lainnya untuk meningkat PAD," kata Agus pada harianmomentum.com, Senin (3-5-2021).

Menurutnya, Kabupaten Pesisir Barat terus mengalami kemajuan di semua sektor. Meskipun Pesisir Barat baru terbentuk, tapi dapat bersaing dengan daerah lain.

"Kami pastikan Pesisir Barat daerah yang maju ke depan, jadi pusat pariwisata di Lampung dengan segala potensi yang ada," ucapnya.

Meski Covid-19 memukul industri pariwisata nasional, namun distinasi wisata di Kabupaten Pesisir Barat, seperti Labuhan Jukung, Tanjung Setia dan Goa Matu tetap ramai dikunjungi. 

Hal itu tak lepas dari keberhasilan pemerintah kabupaten setempat dalam menekan penyebaran covid-19, sehingga masyarakt merasa aman berwisata di kabupaten Pesibar.

Lebih lanjut Agus menyatakan bahwa kemajuan sektor pariwisata menjadi salah satu prioritas. 

“Tinggal dikemas dengan sebaik mungkin, sebagai contoh infrastruktur penunjang seperti jalan sekarang sudah bagus, kita punya bandara M Taufik Kiemas yang baru saja diresmikan ketua DPR RI, itu menjadi infrastruktur vital sehingga wisatawan mudah menjangkau Pesibar,” kata Agus istiqlal.

Agus Istiqlal juga menjelaskan, kedepan pariwisata Pesibar akan lebih maju, baik dari segi infrastruktur dan pendukung lainya.

“Yang pasti pariwista di Pesibar akan lebih maju, bahkan meski kabupten kita baru berumur delapan tahun dan termuda di Provinsi Lampung, kita mulai mengejar kabupaten lain. Apalagi di sektor pariwisata. Pariwisata di Pesibar dari tahun ke tahun mengalami kemajuan pesat, biarkan masyarakat luar yang menilai,” kata Agus Istiglal.

Agus Istiqlal berharap, pandemi Covid-19 segera berlalu, sehingga sektor pariwisata dapat berjalan normal.  

“Setahun telah berlalu dan tampaknya pariwisata global masih sulit untuk sembuh dari situasi ini. Mudah-mudahan pandemi segera berlalu, dan saya imbau pada masyarakat agar selalu menerapkan protokol kesehatan,” harap Agus Istiqlal.(**)

Laporan: Agung Sutrisno

Editor: Agung Chandra Widi

Editor: Harian Momentum


Comment

Berita Terkait


Ciptakan Ketenangan Saat Long Weekend di Vill ...

MOMENTUM, Pasuruan – Menyambut long weekend yang dinanti pada M ...


Maliosewu, Wisata Kuliner Malam di Pringsewu ...

MOMENTUM, Pringsewu -- Masyarakat Pringsewu dikenal kreatif, teru ...


Rumah Layung Rancabali Tea Resort: Pesona Rom ...

MOMENTUM, Ciwidey--Rancabali Tea Resort mengumumkan kehadiran uni ...


Libur Sekolah Tiba! Ini Harga Tiket Wisata Ed ...

MOMENTUM, Bandarlampung--Libur sekolah telah tiba. Bagi Anda yang ...


E-Mail: harianmomentum@gmail.com