Desa di Ulubelu jadi Lokasi Program Pendidikan Pemilih KPU

Tanggal 18 Mei 2021 - Laporan - 495 Views
Rapat pleno KPU Lampung, membahas lokasi program pendidikan pemilih. Foto: ist

MOMENTUM, Bandarlampung--Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Lampung menggelar program pendidikan pemilih bertajuk desa peduli pemilihan umum (pemilu).

Komisioner KPU Lampung Antonius Cahyalana mengatakan, program tersebut menyasar desa yang partisipasinya rendah, rawan konflik, rawan pelanggara pemilu, dan rawaan bencana.

“Jadi di tingkat provinsi itu minimal dua sample (percontohan) desa, tapi bisa lebih dari itu,” kata Antonius pada harianmomentum.com, Selasa (18-5-2021).

KPU Provinsi Lampung telah menetapkan bahwa desa yang akan dijadikan percontohan lokasinya berada di Kecamatan Ulubelu, Kabupaten Tanggamus.

“Berdasarkan rapat, lokasinya di Kecamatan Ulubelu, Kabupatren Tanggamus. Salah satunya di Desa Sirnagalih,” jelas ketua divisi sosialisasi, pendidikan pemilih, partisipasi masyarakat itu.

Di desa setempat, sambung Antonius, KPU Lampung akan merekrut 25 kader. Nantinya mereka akan diberi pelatihan tentang demokrasi.

“Harapannya mereka itu nanti jadi semacam agen demokrasi di daerahnya. Agar mereka bisa berkontribusi bagi kemajuan demokrasi di desanya,” ucapnya.

Selain KPU Provinsi Lampung, nantinya jajaran mereka di kabupaten/kota pun diminta untuk membuat program serupa.

“Saat ini yang ada program baru provinsi, tapi nanti dalam rapat (pekan depan) kami juga minta KPU kabupaten/kota bisa membuat hal yang sama,” terangnya.(**)

Laporan/Editor: Agung Chandra Widi

Editor: Harian Momentum


Comment

Berita Terkait


Desca 'Warning' ASN Tak Netral di Pilkada 20 ...

MOMENTUM, Metro--Penjabat Sementara (Pjs) Walikota Metro, Descata ...


Panaskan Mesin Partai Lewat Rakerdasus, Sudin ...

MOMENTUM, Bandarlampung--DPD PDI Perjuangan Lampung menggelar rap ...


Pendistribusian Logistik Pilgub Lampung 2024 ...

MOMENTUM, Bandarlampung--Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Lam ...


Mirza-Jihan Hadiri Shalawat Kebangsaan di Lam ...

MOMENTUM, Bandarlampung--Pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubern ...


E-Mail: harianmomentum@gmail.com