Tenda Darurat Penanganan Covid-19 Roboh Diterpa Hujan Angin

Tanggal 08 Sep 2021 - Laporan - 617 Views
Tenda darurat penanganan Covid-19 BPBD Tubaba yang roboh akibat angin kencang.

MOMENTUM, Panaragan--Tingginya intensitas curah hujan yang disertai angin kencang menyebabkan robohnya tenda darurat penanganan Covid-19 di halaman Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Tulangbawang Barat (Tubaba).

Pantauan wartawan harianmomentum.com, Rabu (8-9-2021), dalam insiden tersebut tidak menimbulkan korban jiwa, hanya televisi 21 inci yang hancur akibat ambruknya tenda sekitar pukul 17:30 WIB.

"Alhamdulillah aman. Hanya televisi (tv) yang rusak, karena memang berada dalam tenda," ungkap dokter Pramono, kepada harianmomentum.com, Rabu malam.

Nizom, Kepala Dinas Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) menjelaskan, tenda tersebut memang tidak ditempati lagi.

"Kita tunggu keputusan dari pihak rumah sakit, jika tidak di pakai lagi besok kita bongkar saja. Tenda itu kita pasang tadinya karena antisipasi melonjaknya Covid-19 pada level empat, beberapa bulan lalu," paparnya.(**)

Laporan: Solihin

Editor: Agus Setyawan

Editor: Harian Momentum


Comment

Berita Terkait


Sengketa Lahan PTPN VII dan PT BMM, PN Kotabu ...

MOMENTUM, Kotabumi -- Pengadilan Negeri Kotabumi melaksanakan sid ...


Menantu Eks Bupati Lampung Utara Jadi Tersang ...

MOMENTUM, Kotabumi--Inspektur Lampung Utara, Muhammad Erwinsyah a ...


Sidang Lapangan, PTPN VII Buktikan Putusan PN ...

MOMENTUM, Waykanan -- Sengketa lahan milik PT Perkebunan Nusantar ...


Konfirmasi Soal Limbah Tapioka PT BW, Kendara ...

MOMENTUM, Tulang Bawang--Dedi, wartawan di Kabupaten Tulang Bawan ...


E-Mail: harianmomentum@gmail.com