Optimalkan Pencegan Covid-19, Polres Waykanan Perkuat Sinergi

Tanggal 09 Nov 2021 - Laporan - 739 Views
Wakapolres Waykanan Kompol.Evinater Siallagan memberikan arahan dalam apel personel di lapangan Mapolres setempat

MOMENTUM, Blambanganumpu--Sinergi dan koordinasi antar kepolisian dan jajaran pemerintah daerah harus lebih dipekuat, untuk mengotimalkan upaya pencegahan penularan covid-19. Salah satunya dengan mempercepat pencapaian vaksinasi untuk seluruh lapisan masyarakat.

Demikian disampaikan Wakapolres Waykanan Kompol.Evinater Siallagan saat memberikan arahan dalam apel personel di lapangan Mapolres setempat, Slasa (9-11-

2021).

"Upaya pencegahan penularan covid-19 harus terus dioptimalkan, begitu juga dengan percepatan pencapaian vaksinasi. Karena itu, sinergi dan koordinasi dengan jajaran pemerintah daerah, dari tungkat desa atau kelurahan hingga kabupaten harus diperkuat,"  kata wakapolres.

Terkait, pengamanan masa libur panjang natal dan tahun baru, menurut wakapolres, masih akan difikuskan pada upaya pencegahan penularan covid-19.

Karena itu, dia mengimbau seluruh elemen untuk berperan aktif menjaga suasan kondusif, sekaligus mencegah terjadinya lonjakan positif covid-19, dengan disiplin prokes: memakai masker, menjaga jarak, mencuci tangan, menghindari kerumunan dan mengurangi mobilitas. 

"Saat ini, kasus penularan covid-19 di Waykanan sangat rendah. Ini harus kita pertahankan. Jangan sampai masa liburan natal dan tahun baru, memicu lonjakan kasus covid-19. Semua, tanpa terkecuali harus tetap disiplin prokes," tegasnya.

Berdasarkan data Dinas Kesehatan Provinsi Lampung, hingga 9 November 2021, jumlah kasus positif covid-19 di Waykanan mencapai 867 orang.

Dari jumlah tersebut, 799 orang selesai menjalani isolasi dan dinyatakan sembuh. Sedangkan korban meninggal dunia mencapai 68 orang. (**)

Laporan: novita sari

Editor: munizar

Editor: Harian Momentum


Comment

Berita Terkait


PWI Berbagi, Kapolres Pringsewu Ikut Bagikan ...

MOMENTUM, Pringsewu--Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten ...


Kota Metro Peringkat Kedua MTQ ke 51 Provinsi ...

MOMENTUM, Metro--Kota Metro kembali menorehkan prestasi gemilang. ...


Masa Tenang Pilkada, Ketua PWI Lampura Ingatk ...

MOMENTUM , Kotabumi - Tahapan pemilihan kepala daerah (pilkada) s ...


Polres Dukung Roadshow Pelatihan Jurnalistik ...

MOMENTUM, Pringsewu--Polres Pringsewu mendukung program Persatuan ...


E-Mail: harianmomentum@gmail.com