Covid-19 Mulai Menurun, Dinkes Lampung Ingatkan Tetap Waspada

Tanggal 22 Nov 2021 - Laporan - 749 Views
Kepala Dinas Kesehatan Lampung Reihana.

MOMENTUM, Bandarlampung--Kasus konfirmasi covid-19 di Provinsi Lampung kian menurun. Bahkan, dalam satu pekan terakhir penambahan kasus tidak pernah lebih dari 10 orang setiap harinya.

Berdasarkan data Dinas Kesehatan Lampung, terakhir kali penambahan kasus yang tercatat lebih dari 10 orang terjadi pada 2 November 2021. Tepatnya, 12 kasus pada hari tersebut.

Menanggapi hal itu, Kepala Dinas Kesehatan Lampung Reihana mengatakan, penurunan kasus konfirmasi tersebut tidak lepas dari peran seluruh pihak.

"Hasil ini merupakan kerja keras dari semua pihak. Semuanya bahu membahu untuk mencapai situasi saat ini," kata Reihana, Senin (22-11-2021).

Terlebih, menurut dia, peran Gubernur Arinal Djunaidi sebagai Ketua Satgas Penanganan Covid-19 Lampung cukup penting.

"Beliau selalu berkoordinasi seluruh kepala daerah. Memberikan instruksi juga apa yang harus dilakukan. Terutama 3T1I (testing, tracing, treatmen dan isolasi)," sebutnya.

Dia pun mengingatkan, meski kasus covid-19 mulai menurun, harus tetap waspada. Sebab, informasinya gelombang ketiga pandemi covid-19 akan datang setelah natal dan tahun baru harus diantisipasi.

"Saat ini kita harus bersiap. Mulai dari rumah sakit, ruang isolasi, oksigennya dan lainnya. Karena kita sudah punya pengalaman saat gelombang kedua," jelasnya.

Sehingga, jika saat gelombang ketiga pandemi covid-19 benar-benar datang, maka telah siap. "Jadi istilahnya kita mau perang, tapi kita melawan virus," ujarnya.

Karena itu, dia meminta masyarakat Lampung juga harus waspada dengan menerapkan protokol kesehatan. Seperti memakai masker, menjaga jarak, mencuci tangan, menghindari kerumunan.

"Yang jelas, kita saat ini masih dalam perang melawan pandemi Covid-19. Sehingga diperlukan kerjasama semua pihak termasuk media," tuturnya. (**)

Laporan/Editor: Agung DW

Editor: Harian Momentum


Comment

Berita Terkait


Prevalensi Stunting Kabupaten Pringsewu 15,8 ...

MOMENTUM, Pringsewu -- Berdasarkan hasil survei Status Gizi Indon ...


Bawaslu Waykanan Gandeng BPJS Ketenagakerjaan ...

MOMENTUM, Bandarlampung--Pengawasan pemilu merupakan salah satu b ...


Lampung Wilayah Rentan Bunuh Diri Ketujuh Nas ...

MOMENTUM, Gedongtataan-- Provinsi Lampung berada di urutan ketuju ...


Waspada! DBD Mulai Menjangkit di Waykanan ...

MOMENTUM, Blambanganumpu--Demam Berdarah Dengue (DBD) mulai menja ...


E-Mail: harianmomentum@gmail.com