Kandidat Penerima KPPU Award, Lampung Jadi Provinsi dengan Penilaian Terbaik di Luar Jawa

Tanggal 09 Des 2021 - Laporan - 446 Views
Ilustrasi.

MOMENTUM, Bandarlampung--Lampung menjadi salah satu kandidat penerima KPPU Award 2021 dengan penilaian sebagai terbaik di luar Pulau Jawa.

Kepala Kantor Wilayah II Komisi Pengawas Persaingan Usaha (KPPU) Wahyu Bekti Anggoro mengatakan, hal tersebut menjadi capaia Lampung karena penilaian untuk KPPU Award dilakukan ke 34 Provinsi di Indonesia.

"Meskipun ditengah masa pandemi Covid-19. Lampung merupakan salah satu kandidat provinsi di luar Pulau Jawa dengan hasil penilaian terbaik atau tertinggi," kata Wahyu melalui rilis yang diterima harianmomentum.com, Kamis (9-12-2021) malam.

Atas dasar itu, Lampung menjadi kandidat dalam dua kategori KPPU Award 2021: Persaingan Usaha dan Pengawasan Kemitraan.

Dia menjelaskan, dalam penilaian KPPU Award untuk menentukan kandidat kategori dilakukan menggunakan beberapa parameter. 

"Diantaranya skor Indeks Persaingan Usaha perdaerah serta interaksi dan koordinasi kebijakan antara pemerintah dengan KPPU. Baik melalui diskusi, keterlibatan dalam tim bersama serta rapat-rapat koordinasi antara Pemda dengan KPPU," jelasnya.

Dia menerangkan, dari kedua kategori tersebut, Lampung Lampung tercatat sangat aktif. Terutama dengan peran Pemprov Lampung dalam permintaan saran dan pertimbangan untuk isu persaingan usaha.

Antara lain: stabilitas harga komoditas peternakan, rumusan kebijakan gubernur dalam upaya peningkatan pendapatan petani ubi kayu (singkong). Lalu rumusan kebijakan gubernur untuk kelancaran ekspor, kebijakan impor, KUR dan Pajak.

"Untuk sisi pengawasan kemitraan, Pemerintah Provinsi Lampung sangat aktif dalam mendukung perwujudan pola kemitraan yang sehat," tuturnya.

Kanwil II KPPU juga mencatat terdapat delapan Peraturan Gubernur Lampung yang mendukung terwujudnya pola kemitraan yang sehat antara UKM dengan usaha besar/menengah di Provinsi Lampung.

"Atas dasar tersebut, KPPU memberikan appresiasi kepada Lampung termasuk dukungannya atas penerapan kebijakan Persaingan Usaha sehat dan Pengawasan Kemitraan selama periode 2021," tutupnya.

Dia menjelaskan, untuk penyerahan KPPU Award 2021 dijadwalkan pada 14 Desember mendatang di Jakarta. (**)

Laporan/Editor: Agung DW

Editor: Harian Momentum


Comment

Berita Terkait


Aktivitas Produksi PT San Xiong Steel Dihenti ...

MOMENTUM, Bandarlampung--Dinas Tenaga Kerja (Disnaker) Lampung me ...


TMMD Lambar, Pelajar SMP Diberi Pemahaman Waw ...

MOMENTUM, Airhitam--Sosialisasi Wawasan Kebangsaan dan Bela Negar ...


Yansos Jejama Salurkan Bantuan untuk Penyanda ...

MOMENTUM, Pringsewu -- Penyandang disabilitas warga Kecamatan Gad ...


Danpuspom AD Mayjen Eka Wijaya Tinjau Proges ...

MOMENTUM, Pringsewu -- Komandan Pusat Polisi Militer (Danpuspom) ...


E-Mail: harianmomentum@gmail.com