Pimpin BEM FMIPA Unila 2022, Ikhsan-Dwiky Fokus Gerakkan Kreatifitas Mahasiswa

Tanggal 12 Des 2021 - Laporan - 710 Views
Gubernur dan Wakil Gubernur BEM FMIPA terpilih, Muhammad Ikhsan Habibi dan Dwiky Ihwan Ma'ruf.

MOMENTUM, Bandarlampung--Muhammad Ikhsan Habibi dan Dwiky Ihwan Ma'ruf terpilih menjadi Gubernur dan Wakil Gubernur Mahasiswa Fakultas Matematika & Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA) Universitas Lampung (Unila) 2022.

Ketua Umum Himpunan Mahasiswa Matematika (HIMATIKA) dan Ketua Umum Himpunan Mahasiswa Kimia (HIMAKI) itu terpilih melalui hasil Pemilihan Raya (Pemira) 2021 yang ditetapkan sebagai calon tunggal pada 2 Desember lalu.

Ikhsan-Dwiky menang melawan kotak kosong dengan perolehan 376 suara berbanding 26 suara.

Dari hasil itu, Ikhsan dan Dwiky menitikberatkan pada penyusunan program-program demi kemajuan Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) FMIPA Unila 2022. "Fokus utama kami yakni menyusun program kerja dan membangun kabinet yang proporsional, demi menggerakkan kreatifitas mahasiswa," kata Ikhsan, Minggu (12-12-2021).

Dengan mengusung tagline PREMIS atau Pergerakan Dinamis, dia berharap dapat membangun pergerakan yang dinamis menuju perbaikkan dan bermanfaat. "Kelak kami berharap dapat memberikan kontribusi positif bagi FMIPA, Unila dan masyarakat secara keseluruhan," ujarnya.

Menurut dia, masih banyak isu di dalam kampus maupun diluar kampus yang perlu dikawal, seperti Uang Kuliah Tunggal, isu sosial seperti ekonomi dimasa pandemi, kekerasan seksual, bencana alam dan lain sebagainya.

"Terima kasih banyak atas doa dan dukungan dari teman-teman mahasiswa FMIPA Unila yang berkontribusi di Pemira 2021 ini. Harapannya masyarakat FMIPA Unila akan selalu bisa mendampingi dan mendukung SanDi ( Ikhsan-Dwiky ) dalam keberlangsungan BEM FMIPA Unila di 2022," pungkasnya.(**)

Laporan: Glenn KS

Editor: Agus Setyawan

Editor: Harian Momentum


Comment

Berita Terkait


Sekolah Diminta Larang Siswinya Bersolek ...

MOMENTUM, Gunungsugih -- Lembaga Perlindungan Anak (LPA) Kabupate ...


Gelar Workshop Fundamental R, UIN RIL Perkuat ...

MOMENTUM, Bandar Lampung--Program Studi (Prodi) Pendidikan Matema ...


Gelar Bimtek MC, UIN RIL Cetak Pemandu Acara ...

MOMENTUM, Bandar Lampung--Universitas Islam Negeri (UIN) Raden In ...


Gelar Upacara Peringatan Hardiknas 2024, Rekt ...

MOMENTUM, Bandar Lampung--Universitas Islam Negeri (UIN) Raden In ...


E-Mail: harianmomentum@gmail.com