Politisi PDIP Beri Bantuan Korban Banjir dan Longsor

Tanggal 22 Des 2021 - Laporan - 716 Views
Penyerahan bantuan kepada korban banjir dan tanah longsor di Kabupaten Tanggamus.

MOMENTUM, Kelumbayan--Politisi Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) memberikan bantuan kepada korban banjir dan tanah longsor di Kecamatan Kelumbayan dan Kelumbayan Barat Kabupaten Tanggamus, Rabu (22-12-2021).

Bantuan diserahkan saat Anggota DPRD Provinsi Lampung Fraksi PDIP Yanuar Irawan bersama legislator kabupaten setempat Hasmal Yadi mengunjungi warga yang terdampak banjir dan tanah Longsor beberapa waktu lalu.

Saat kunjungan tersebut, Yanuar menyampaikan keprihatinannya atas musibah banjir yang terjadi beberapa hari yang lalu. "Akibat bencana itu beberapa fasilitas umum rusak serta korban tanah longsor yang menimpa rumah warga di beberapa pekon/desa setempat," kata dia.

"Saya mengujungi beberapa pekon yang waktu lalu tertimpa musibah banjir dan tanah longsor, saya sangat prihatin setelah mengetahui dan melihat langsung dari beberapa kejadian bencana ini," lanjut dia.

Untuk itu, dia mengatakan secara pribadi hanya bisa membantu meringankan beban warga yang terdampak. "Para korban agar diberikan ketabahan, kesabaran atas musibah yang dialami. Semoga sedikit yang saya sampaikan dapat bermanfaat," pungkasnya.

Anggota DPRD Tanggamus Hasmal Yadi berharap Pemerintah Kabupaten (Pemkab) setempat khususnya Dinas PUPR dan BPBD segera menangani dampak kerusakan banjir dan longsor di beberapa pekon tersebut.

"Seperti pekon di Kelumbayan (Napal, Paku, Unggak) yang terdampak banjir sangat mengharapkan respon cepat pemerintah sehingga tidak terjadi bencana serupa kelak," ujarnya.

Selain melakukan kunjungan, Yanuwar Irawan dan Hasmal Yadi memberikan bantuan sembako di bebarapa pekon seperti (Merbau, Purwosari, Lengkukai, Sidoharjo. dan Batupatah) Kecamatan Kelumbayan Barat.

Dia menyebutkan, kegiatan itu merupakan bagian dari program Peduli Bencana DPD, DPC, bersama PAC PDI Perjuangan. "Dengan melihat langsung lokasi bencana dan penyaluran bantuan diharapkan dapat membantu meringankan korban," jelas Hasmal.

Ujang, warga Pekon Purwosari sangat berterimakasih atas kunjungan dan kepedulian anggota DPRD Provinsi Lampung maupun anggota DPRD Kabupaten Tanggamus.

"Saya selaku masyarakat yang terkena musibah sangat terbantu dengan adanya kepedulian dari wakil rakyat ini," ujarnya.

Dalam kunjungan itu, politisi PDIP didampingi Camat Kelumbayan Barat Mansurin, Kepala Pekon Batu Patah Sihabudin Felani dan tokoh masyarakat setempay.(**)

Laporan: Galih/Asdijal

Editor: Agus Setyawan

Editor: Harian Momentum


Comment

Berita Terkait


Aprozi Alam: Moderasi Beragama Jadi Pondasi P ...

MOMENTUM, Bandar Lampung-- Anggota DPR RI Komisi VIII, Aprozi Ala ...


DPRD Pesibar Warning Pengerjaan Proyek Molor ...

MOMENTUM, Krui--Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten P ...


PDIP Mulai Pecat Kader Pembelot, Lampung Masi ...

MOMENTUM, Bandarlampung--Belum lama ini, DPP Partai Demokrasi Ind ...


Bawaslu Lampung Raih Apresiasi Kehumasan Terb ...

MOMENTUM, Bandarlampung--Bawaslu Provinsi Lampung meraih apresias ...


E-Mail: harianmomentum@gmail.com