Tingkatkan Pelayanan, Pegawai PLN UPDK Bandarlampung Lakukan Vaksin Booster

Tanggal 02 Mar 2022 - Laporan Nurjanah/rls - 554 Views
Foto bersama Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Lampung, Dr. dr. Reihana, M.Kes (dua kiri) dengan manajemen PT PLN (Persero) UPDK Bandarlampung./ist

MOMENTUM, Bandarlampung--PT PLN (Persero) UPDK Bandarlampung bekerjasama dengan Dinas Kesehatan Lampung melakukan vaksin booster (lanjutan) moderna kepada pegawai dan tenaga alih daya di lingkungan perusahaan setempat.

Kegiatan di Ruang Serbaguna PT PLN (Persero) UPDK Bandarlampung itu diikuti 96 peserta dengan dihadiri Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Lampung, Dr. dr. Reihana, M.Kes dan Manager Bagian Operasi dan Pemeliharaan PT PLN (Persero) UPDK Bandarlampung, Suhartono.

Dalam sambutanya, Reihana mengatakan, “Pegawai PLN harus mendapatkan booster karena akan memberikan pelayanan kepada masyarakat, kalau pemberi pelayanan sehat tentu PLN akan bekerja lebih baik lagi untuk melayani masyarakat”.

“Penerapan protokol kesehatan dan pemberian vaksin merupakan cara yang dilakukan kepada Pegawai dan Tenaga Alih Daya dalam menghadapi pandemi covid 19 untuk tetap memberikan pelayanan maksimal kepada pelanggan”, ujar Suhartono.

Dengan bentuk kerjasama seperti ini PLN turut andil dalam mendukung program pemerintah dalam mengatasi pandemic covid 19. Vaksinasi dosis ketiga (booster) di Indonesia telah dimulai sejak 12 Januari 2022. Pemerintah mengimbau seluruh masyarakat ikut berpartisipasi dalam program vaksinasi lanjutan agar imunitas terjaga dan penularan Covid-19 terkendali serta mengantisipasi kasus covid – 19  dan termasuk varian-varian baru dari Covid-19.

Vaksin booster diberikan dengan bagi mereka yang berusia diatas 18 tahun keatas, dan minimal 6 bulan setelah mendapatkan vaksin primer dosis lengkap serta peserta dalam keadaan sehat. Ada 5 jenis vaksin yang digunakan sebagai booster yaknitu CoronaVac/Sinova, Pfizer, AstraZeneca, Moderna dan Zifivax.

Dengan dilaksanakannya vaksin booster ini, diharapkan dapat lebih meningkatkan imunitas Pegawai dan Tenaga Alih Daya dalam menghadapi pandemi Covid-19 serta dapat mendukung dalam upaya meningkatkan pelayanan kelistrikan bagi masyarakat, khususnya wilayah Lampung.(**)

Editor: Agus Setyawan


Comment

Berita Terkait


RS Urip Sumoharjo Diduga Telantarkan Jenazah ...

MOMENTUM,Bandarlampung--Sebuah video yang dinarasikan ada seoaran ...


PWI Lampung Utara Berikan Bantuan kepada Bayi ...

MOMENTUM, Kotabumi -- Pengurus PWI Lampung Utara memberikan bantu ...


Peringatan Hari Gizi Nasional, Royco Edukasi ...

MOMENTUM, Jakarta -- Peringatan Hari Gizi Nasional 2024, perusaha ...


Polres Pringsewu Baksos Pelayanan Kesehatan ...

MOMENTUM, Gadingrejo--Polres Pringsewu menggelar bakti sosial pel ...


E-Mail: harianmomentum@gmail.com