Ribuan Anak Meriahkan Pawai Songsong Ramadan di Lampura

Tanggal 31 Mar 2022 - Laporan Hamsah - 491 Views
Ribuan anak TK dan PAUD meramaikan pawai songsong Ramadan di Lampung Utara.

MOMENTUM, Kotabumi -- Setelah dua tahun vakum akibat pandemi Covid-19, pawai songsong Ramadan 1443 H kembali digelar di Lampung Utara, Kamis (31-3-2022).

Sekitar seribu anak dari 60 sekolah taman kanak-kanak (TK) dan pendidikan usia dini (PAUD), meramaikan pawai songsong Ramadan.

Bunda PAUD Lampung Utara, Nur Endah Sulastri, melepas keberangkatan pawai di halaman Pemkab Lampura.

Selain anak-anak dari TK dan PAUD, kata dia, kegiatan ini didukung kelompok belajar (kober), Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud), Kantor Kementerian Agama (Kemenag), dan Dinas Kesehatan.

"Alhamdulillah, kita kembali dapat melaksanakan pawai songsong Ramadan yang sudah dua tahun ini terhenti. Mudahan-mudahan, pawai ini menjadikan anak-anak lebih semangat menyambut Ramadan," ucap Endah.

Pada bagian lain, dia meminta para guru dapat meningkatkan kompetensi. Sehingga dapat menjalankan program pemerintah dengan baik.

"Meningkatkan kompetensi guru, sehingga mendidik anak dapat terprogram dengan tujuan pemerintah. Apalagi saat ini pandemi Covid perlahan sudah melandai (menurun), dan tatap muka sudah mulai 100 persen. Jadi belajar bisa full." harapnya.

Terpisah, Ketua Pelaksana Songsong Ramadan, Sundari ZA, menyatakan, anak-anak didampingi para guru masing-masing melakukan pawai. Star di halaman Pemkab Lampura menuju halaman Taman Olah Seni (TOS).

"Rute dari Pemda Lampung Utara menuju Taman Olah Seni," katanya.

Tampak hadir saat itu, Bupati Lampung Utara diwakili Asisten III Bidang Administrasi Umum, Sofyan, para kepala organisasi perangkat daerah (OPD), dan perwakilan TNI dan Polri. (*)

Editor: Muhammad Furqon


Comment

Berita Terkait


Mahasiswa Prodi IPII Raih Juara Lomba Gerakan ...

MOMENTUM, Bandar Lampung--Mahasiswa Program Studi (Prodi) Ilmu Pe ...


Gelar Konferensi Internasional, Fakultas Syar ...

MOMENTUM, Bandar Lampung--Fakultas Syariah Universitas Islam Nege ...


LPM Berikan Pendampingan Academic Skills kepa ...

MOMENTUM, Bandar Lampung--Dalam menumbuhkan kultur akademik, Lemb ...


Resmi Dilantik, 16 PPPK UIN RIL Formasi 2023 ...

MOMENTUM, Bandar Lampung--Enam belas Pegawai Pemerintah dengan Pe ...


E-Mail: harianmomentum@gmail.com