Kepala RRI Bandarlampung Nakhodai IKA FISIP UML

Tanggal 28 Mei 2022 - Laporan Glenn KS - 361 Views
Kepala RRI Bandarlampung H Zahral Mutzaini bersama politisi Golkar sekaligus Pimpinan Umum Harian Momentum Supriyadi Alfian.

MOMENTUM, Bandarlampung--Kepala Stasiun Lembaga Penyiaran Publik (LPP) Radio Republik Indonesia, H Zahral Mutzaini terpilih secara aklamasi sebagai Ketua Ikatan Keluarga Alumni Fakultas Ilmu Sosial dan Politik Universitas Muhammadiyah Lampung (IKA FISIP UML).

H Zahral Mutzaini ditunjuk para alumni FISIP UML saat halalbihalal sekaligus pembentukan IKA FISIP UML di Auditorium Achmad Dahlan UML pada Sabtu (28-5-2022).

Sementara, Immawati Asniar ditunjuk sebagai Ketua Harian, kemudian sekretaris dan bendahara dipercayakan kepada Bayu Pronyoto dan Andi Firmansyah.

Saat ini, kepengurusan IKA FISIP UML baru dilengkapi oleh tiga bidang, yakni Organisasi dan Keanggotaan, Pengabdian dan Sosial Kemasyarakatan serta bidang Humas dan Kerjasama Kelembagaan.

Diketahui, H Zahral Mutzaini merupakan mahasiswa UML dalam program studi ilmu komunikasi dan Alumni Pondok Pesantren Darussalam Tegineneng, Kabupaten Lampung Selatan (saat ini Pesawaran).

Kemudian, H Zahral Mutzaini juga pernah diberi amanah sebagai ketua program studi yang sama dan menjabat sebagai Dekan FISIP UML.

Dalam kegiatan halal bihalal tersebut, turut dihadiri oleh Wakil Rektor 3 UML M Sholihin, Dekan Fisip Nur Islam, Kaprodi Ilmu Pemerintahan Eny Inti Suryani, Kaprodi Ilmu Komunikasi Sri Choiriyati, sejumlah dekan, dan dosen Fisip. Tausiyah disampaikan oleh Ustaz Rahmat Santosa. (**)

Editor: Agus Setyawan


Comment

Berita Terkait


Gelar Upacara Peringatan Hardiknas 2024, Rekt ...

MOMENTUM, Bandar Lampung--Universitas Islam Negeri (UIN) Raden In ...


Mahasiswi Prodi Hukum Bisnis Darmajaya Muli T ...

MOMENTUM, Bandarlampung – Mahasiswi Prodi Hukum Bisnis Institut ...


Gelar UTBK SNBT Hari Pertama, Unila Pastikan ...

MOMENTUM, Bandarlampung--Ujian tulis berbasis komputer (UTBK) sel ...


Mahasiswa Prodi IPII Raih Juara Lomba Gerakan ...

MOMENTUM, Bandar Lampung--Mahasiswa Program Studi (Prodi) Ilmu Pe ...


E-Mail: harianmomentum@gmail.com