MOMENTUM, Waybungur--Bidang keagamaan menjadi salah satu prioritas program kerja Pemkab Lampung Timur (Lamtim). Karena itu, pemkab akan terus mendorong berbagai upaya yang dilakukan masyarakat terkait peningkatan iman dan spritual.
Hal tersebut disampaikan Bupati Lamtim Muhammad Dawam Rahardjo saat melepas peserta Tour atau Wisata Religi Ziarah Makam Wali Songo. Acara berlangsung di lapangan Desa Tegalombo, Kecamatan Waybungur, Senin (20-6-2022).
"Wisata religi ini salah satu bentuk upaya peningkatan iman spritual masyarakat. Perserta akan menziarahi makam para penyebar Islam di nusantara, khsusnya tanah Jawa yang kita kenal dengan Wali Songo," kata Dawam.
Karena itu, dia meminta para peserta untuk meluruskan niat dalam berziarah semata hanya untuk mendoakan para wali penyebar Islam tersebut. "Ambil hikmah dan pelajaran terkait perjuangan para wali dalam menyebarkan Islam. Semoga ini akan memperkuat keimanan dan ketaqwaan kita terhadap Allah Subhanahu Watalla," harapnya.
Dia juga berpesan kepada para peserta tour riligi tersebut, agar selalu menjaga kesehatan dan nama baik Kabupaten Lamtim.
"Selalu jaga kesehatan dan jaga nama baik Kabupaten Lampung Timur," pintanya.
Peserta tour religi itu akan menziarahi lima makam wali di Jawa Timur, tiga di Jawa Tengah, satu di Jawa Barat dan makam sejumlah ulama penyebar Islam lainya. (**)
Editor: Munizar
E-Mail: harianmomentum@gmail.com