MOMENTUM, Pringsewu--Organisasi Amatir Radio Indonesia (ORARI) Lokal Pringsewu akan mengadakan special event station (SES) dalam rangka memperingati Hari Bhayangkara ke-76.
Ketua ORARI Lokal Pringsewu Fauzi mengatakan, kegiatan yang akan diselenggarakan pada 1 Juli mendatang, merupakan hasil kerja sama dengan Polres setempat.
"Ini sebagai bukti bahwa ORARI Lokal Pringsewu senantiasa hadir dan bersinergi dengan semua pihak. Salah satunya Polri," kata Fauzi, Rabu (29-6-2022).
Bahkan, lanjut dia, Lokal Pringsewu merupakan satu-satunya Orari se-Indonesia yang mengadakan SES pada peringatan Hari Bhayangkara ke-76 itu.
"Satu-satunya di seluruh Indonesia yang mengadakan SES hanya ORARI Lokal Pringsewu," sebutnya.
Sementara, Ketua Panitia Pelaksana SES Hari Bhayangkara ke-76 ORARI Lokal Pringsewu, Andreas Andoyo (YD4SNX) menambahkan, pada peringatan Hari Bhayangkara itu, SES akan mengudara pada frekuensi 80, 40 dan 2 meter.
"SES ini juga terbuka bagi seluruh stasiun radio amatir di Indonesia hingga mancanegara, dengan tanda panggilan khusus atau special callsign yakni 8H76BYKR," kata Andreas.
Sedangkan, bagi stasiun yang berhasil melakukan kontak dua arah dengan stasiun 8H76BYKR dan memberikan ucapan selamat Hari Bhayangkara ke-76, maka akan diberikan sertifikat.
"Sertifikat itu, dapat diunduh langsung di website ORARI Lokal Pringsewu,"ujarnya.
Menurut dia, guna menyukseskan kegiatan tersebut, ORARI Lokal Pringsewu telah berkoordinasi dengan Kasat Binmas Polres setempat. (**)
E-Mail: harianmomentum@gmail.com