M Basri Tersangka Korupsi, Jabatan Dekan FKIP Unila Diperpanjang

Tanggal 22 Agu 2022 - Laporan Ira Widya. - 824 Views
Papan ucapan selama untuk Muhammad Basri sempat memenuhi sejumlah ruang di Kampung Unila Gedongmeneng.

MOMENTUM, Bandarlampung-- Ditetapkan sebagai tersangka korupsi suap penerimaan mahasiswa baru jalur mandiri, Muhammad Basri batal dilantik sebagai dekan  Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Lampung (Unila).

"Iya (batal dilantik)," ujar Plt Rektor Unila Mohammad Sofwan Effendi saat diwawancarai awak media di Gedung Rektorat Unila, Senin (22-8-2022).

Sofwan mengatakan, dia segera menandatangani surat perpanjangan tugas untuk Dekan FKIP sebelumnya, Patuan Raja, sebagai Pelaksana tugas (Plt) Dekan  FKIP sebelum ada Dekan  FKIP terpilih yang baru.

"Untuk dekan  FKIP sebentar lagi saya tandatangani perpanjangan untuk dekan  sebelumnya selama satu bulan sambil memilih dekan  baru," kata Sofwan.

Alasan penunjukan perpanjangan jabatan sementara kepada dekan  lama, kata Sofwan, lantaran pemilihan ulang dekan  terpilih FKIP tidak mungkin dapat dilakukan dalam satu hari.

"Karena ga mungkin dalam satu hari terpilih dekan  sehingga dekan  lama akan saya tunjuk dulu sebagai Plt sambil menunggu pemilihan ulang dekan  baru," ungkapnya.

Selain batal dilantik sebagai dekan,  Muhammad Basri juga diberhentikan sementara sebagai Ketua Senat Unila dan jabatannya secara otomatis akan digantikan oleh Sekretaris Senat.

"Untuk ketua senat, saya sudah minta ibu sekretaris senat untuk mengundang rapat semua anggota senat," tutur Sofwan.

Dia menjelaskan, sesuai UU dan aturan kepegawaian, ketika seseorang ditetapkan sebagai tersangka maka jabatannya diberhentikan sementara sambil menunggu putusan pengadilan atas perkara yang menjeratnya.

"Jadi kalo nanti keputusan misalnya bebas yaa berarti kembali, tapi kalo ternyata keputusan bersalah berarti nanti akan ada penggantinya," kata Sofwan. (*)

Editor: Muhammad Furqon


Comment

Berita Terkait


Sekolah Diminta Larang Siswinya Bersolek ...

MOMENTUM, Gunungsugih -- Lembaga Perlindungan Anak (LPA) Kabupate ...


Gelar Workshop Fundamental R, UIN RIL Perkuat ...

MOMENTUM, Bandar Lampung--Program Studi (Prodi) Pendidikan Matema ...


Gelar Bimtek MC, UIN RIL Cetak Pemandu Acara ...

MOMENTUM, Bandar Lampung--Universitas Islam Negeri (UIN) Raden In ...


Gelar Upacara Peringatan Hardiknas 2024, Rekt ...

MOMENTUM, Bandar Lampung--Universitas Islam Negeri (UIN) Raden In ...


E-Mail: harianmomentum@gmail.com