Satlantas Tulangbawang Berikan Bansos kepada Sopir Angkot

Tanggal 21 Sep 2022 - Laporan Abdul Rohman. - 669 Views
Satlantas Polres Tulangbawang memberikan bantuan beras kepada supir angkot di Pasar Unit 2.

MOMENTUM, Banjaragung -- Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Tulangbawang, memberikan bantuan sosial (bansos) berupa beras kepada sejumlah pengemudi angkutan kota (angkot).

Penyaluran bansos tersebut dilakukan setelah pemerintah menaikkan harga bahan bakar minyak (BBM) subsidi. Bantuan terus diberikan hingga beberapa hari ke depan dengan sasaran berbeda.

Pada Selasa (20-9-2022), bantua diberikan kepada lima pengemudi angkot di Pasar Unit 2, Kampung Dwiwarga Tunggaljaya, Kecamatan Banjaragung.

"Kemarin petugas kami yang dipimpin Kanit Turjawali Satlantas, Ipda Agus Heri Thama Linto, memberikan bansos kepada lima sopir angkot di Pasar Unit 2. Masing-masing sopir diberi lima kilogram beras," kata Kasat Lantas, Iptu Glend Felix, mewakili Kapolres Tulangbawang, AKBP Hujra Soumena, Rabu (21-09-2022).

Menurut Kasat Lantas, kegiatan tersebut sebagai bentuk kepedulian terhadap warga yang terdampak kenaikan harga BBM subsidi.

"Mudah-mudahan bansos yang kami berikan ini, bisa sedikit membantu meringankan beban kebutuhan sehari-hari akibat kenaikan harga BBM subsidi terutama para sopir angkot," kata Glend.

Pemberian bansos akan terus diberikan di lokasi dan sasaran berbeda-beda. Termasuk mendatangi rumah-rumah warga agar bantuan tepat sasaran. (**).

Editor: Muhammad Furqon


Comment

Berita Terkait


Agus Setiawan Terpilih Aklamasi Pimpin Karang ...

MOMENTUM, Wayserdang -- Agus Setiawan pimpin Karang Taruna Kecama ...


Antisipasi Risiko Cuaca Ekstrem, Polres Tubab ...

MOMENTUM, Panaragan--Polres Tulangbawang Barat (Tubaba) memperkua ...


Bupati Pringsewu Dorong Karang Taruna Jadi Pe ...

MOMENTUM, Pringsewu--Bupati Pringsewu Riyanto Pamungkas meminta K ...


Bupati Pesawaran Apresiasi Peran RMI dan PCNU ...

MOMENTUM, Gedongtataan--Bupati Pesawaran Nanda Indira Bastian mel ...


E-Mail: https://t.me/hhackplus HackPlus-attack Smoking Ar