Kodim 0429 Lamtim Gelar Donor Darah, Diikuti 100 Pendonor

Tanggal 29 Sep 2022 - Laporan Arif Fahrudin - 544 Views
Kegiatan donor darah yang digelar Kodim 0429 Lampung Timur dalam rangka HUT Ke-77 TNI.

MOMENTUM, Sukadana--Menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) Ke-77 TNI, Kodim 0429 Lampung Timur (Lamtim) menggelar sejumlah kegiatan. Salah satunya, donor darah yang digelar di aula kodim setempat, Kamis (29-9-2022).

"Hari ini kita melaksanakan donor darah yang dukuti oleh instansi terkait. Seperti Polres, Pol PP, Kejaksaan, Pengadilan, dan Persit. Dengan jumlah pendonor sekitar 100 orang," ujar Dandim 0429 Lamtim Letkol Czi Indra Puji Triwanto.

Dandim melanjutkan, ketersediaan darah bagi yang membutuhkan hanya dapat dipenuhi dengan kehadiran para pahlawan kemanusian.

"Terima kasih para pendonor yang dengan sukarela dan tulus iklas menyumbangkan darahnya bagi kepentingan kemanusiaan sesuai dengan slogan Setetes Darah Sangat Berarti bagi Nyawa Manusia," tambahnya.

Dandim berharap kegiatan donor darah ini dapat membantu penyediaan stok darah Palang Merah Indonesia, Kabupaten Lampung Timur.

"Saya juga berharap kegiatan donor darah ini dapat menjadi salah satu sarana meningkatkan silaturahmi TNI, Polri, pemerintah daerah, serta steakholder lainnya sehingga tetap solid dan selalu kompak," katanya.

Selain donor darah, Kodim 0429 Lamtim juga mengadakan lomba burung berkicau, membersihkan lingkungan tempat ibadah, daerah aliran sungai dan pasar serta pemberian tali asih bagi anggota keluarga stunting di Kecamatan Raman Utara, Wayjepara dan Bandarsribawono. (*)

Editor: Muhammad Furqon


Comment

Berita Terkait


Halalbihalal PWRI, Budiono Bakti Ungkap 13 Pi ...

MOMENTUM, Bandarlampung -- Persatuan Wredatama Republik Indonesia ...


PTPN I Regional 3 Lepas Calon Jemaah Haji di ...

MOMENTUM, Semarang -- PT Perkebunan Nusantara (PTPN) I Regional 3 ...


Gelar Halal Bihalal, Bank Mandiri Siap Berkol ...

MOMENTUM, Bandarlampung--Bank Mandiri bersama Persatuan Wartawan ...


Arus Balik Pemudik di Pelabuhan Bakauheni Lan ...

MOMENTUM, Bakauheni -- Volume kendaraan di Pelabuhan Bakauheni, L ...


E-Mail: harianmomentum@gmail.com