Pendaftar Panwascam di Pesawaran Capai 234 Orang

Tanggal 30 Sep 2022 - Laporan Rifat Arif. - 472 Views
Proses pendaftaran Panwascam Kabupaten Pesawaran.

MOMENTUM, Gedongtataan -- Partisipasi masyarakat Kabupaten Pesawaran untuk terlibat mengawasi pemilu 2024 cukup tinggi. Ini terbukti dari jumlah pendaftar calon panwascam di kabupaten setempat yang mencapai 234 orang.

Koordinator Divisi Sumber Daya Manusia dan Organisasi, Bawaslu Pesawaran, Ali Nurdin mengatakan pendaftaran panwascam di Bawaslu Kabupaten Pesawaran ditutup pada Rabu 27 September 2022.

"Pendaftar paling banyak masih ditempati oleh Kecamatan Gedongtataan, dengan rincian pendaftar laki-laki 27 orang, dan perempuan 11 orang," katanya.

Ali menuturkan bahwa antusias para pendaftar panwascam di Kabupaten Pesawaran dirasa cukup tinggi. Namun, masih belum memenuhi target pendaftar keterwakilan perempuan.

"Ada tiga kecamatan yang belum memenuhi target pendaftar keterwakilan perempuan. 234 orang panwascam yang terdaftar hanya 37 orang pendaftar wanita," katanya.

"Maka dengan begitu diadakan perpanjangan masa pendaftaran untuk ketiga kecamatan tersebut" kata dia.

Setelah melakukan melakukan pendaftaran, tahapan selanjutnya adalah menunggu hasil penelitian berkas. Penelitian berkas akan dilaksanakan pada tanggal 28 hingga 30 September 2022. Kemudian, hasil penelitian berkas tersebut akan diumumkan tanggal 12 Oktober 2022.

"Lalu bagi yang memenuhi persyaratan akan mengikuti tes tertulis yang akan dilaksanakan tanggal 14 sampai 16 Oktober 2022". (*)

Editor: Muhammad Furqon


Comment

Berita Terkait


Demokrat Pringsewu Buka Penjaringan Cabup-Caw ...

MOMENTUM, Pringsewu -- DPC Partai Demokrat Kabupaten Pringsewu me ...


Demokrat Wajibkan Calon Kepala Daerah Gunakan ...

MOMENTUM, Bandarlampung--Partai Demokrat mewajibkan para calon ke ...


Sejumlah Mantan Pengurus Golkar Pringsewu Wak ...

MOMENTUM, Pringsewu -- Sejumlah mantan pengurus Golkar Kabupaten ...


Empat Nama Politisi Bakal Ramaikan Kontestasi ...

MOMENTUM, Gedongtataan-- Sejumlah nama politisi di Kabupaten Pesa ...


E-Mail: harianmomentum@gmail.com