Kalah 1-3 dari Kalbar, Peluang Voli Putra Lampung Lolos POPNAS Mengecil

Tanggal 16 Okt 2022 - Laporan Nizar - 721 Views
Pertandingan voli putra Pra-POPNAS zona II, Lampung vs Kalimantan Barat

MOMENTUM, Bandarlampung--Peluang tim voli putra Lampung untuk lolos ke POPNAS tahun 2023 di Palembang, Sumatera Selatan, makin berat. Itu terjadi menyusul kekalahan 1-3 (22-25, 25-21,30-32, 20-25) dari Kalimantan Barat pada pertandingan kedua Pra-POPNAS zona II, Minggu 17 Oktober 2022.

Sebelumnya, tim voli putra Lampung sempat membuka asa lebar untuk melangkah ke Palembang setelah pada pertandingan pertama, menang 3-2 (25-21, 18-25, 25-14, 23-25, dan 15-12) atas Bengkulu.

Bertanding di GOR Sumpah Pemuda PKOR Wayhalim, Bandarlampung, Friska Abizar  dan kawan-kawan gagal memanfaatkan faktor tuan rumah sebagai keuntungan.

Di set pertama, Kalimantan Barat berhasil memaksa anak-anak Lampung takluk dengan skor 22-25. Lampung bangkit di set kedua dengan menutup perolehan poin 25-21.

Awal set ketiga, strategi blocking yang diterapkan anak-anak Lampung masih cukup efektif untuk meredam serangan Kalimatan Barat. Bahkan, Lampung mampu mendulang empat poin beruntun (4-0). Momemtum tersebut terus terjaga hingga poin 21-17 untuk keunggulan Lampung.

Sayang, penerapan pola serangan yang monoton membuat pemain Kalimantan Barat yang dimotori Adrian Putra, Christian Rafael dan Mohamat Ambali menemukan momentum kebangkitan. Kalimantan Barat merebut lima poin beruntun dan membalikan keunggulan menjadi 21-22.

Anak-anak Lampung kembali bangkit setelah tim pelatih meminta time out untuk menyusun strategi dan mengembalikan kepercayaan diri para pemainnya. Lampung pun kembali unggul 23-22.

Sayang, lagi-lagi momentum satu poin untuk menutup set ketiga gagal dimanfaatkan anak-anak Lampung yang terlihat gagap menerapkan strategi dan pola permainan.

Kejar-mengejar poin terus terjadi hingga anak-anak Lampung akhirnya kembali menyerah di set ketiga dengan skor 30-32.

Set keempat, situasi belum banyak berubah. Anak-anak Lampung masih terus tertekan, hingga akhirnya Kalimantan Barat menutup set keempat dengan keunggulan 25-23.

"Secara teknik individu sebenarnya cukup berimbang. Hanya saja, komunikasi pemain kita (Lampung) tidak berjalan dengan baik. Terutama umpan-umpan dari tosser yang sangat buruk, hingga menyulitkan teman sendiri untuk melakukan smash," kata Edi Purwanto wartawan olahraga Lampung yang menyaksikan jalannya pertandingan.

Selain itu, lanjut dia, tim pelatih juga terlambat melakukan time out. 

"Momentumnya itu ada di set ketiga, saat kita unggul 21-17. Seharusnya saat Kalbar mulai menyusul perolehan poin, tim pelatih langsung meminta time out untuk memutus momentum kebangkitan lawan dan mengembalikan kepercayaan diri pemainya," paparnya.

"Yang terjadi justru pelatih membiarkan dan baru meminta time out saat Kalbar sudah berbalik unggul," tuturnya.

Dengan kekalahan tersebut, peluang tim voli putra Lampung untuk lolos ke POPNAS Palembang semakin sulit. Dua lawan berikutnya: DKI Jakarta dan Jawa Barat, di atas kertas punya materi pemain yang lebih baik dari Lampung. 

Sebaliknya, peluang Kalimantan Barat lolos ke Palembang menjadi kembali terbuka, meski pada pertandingan pertama, sempat kalah 0-3 dari Jawa Barat.

Kalimantan Barat akan mengambil keuntungan saat melawan Bengkulu Senin 17 Oktober 2022. Jika Kalimantan Barat berhasil mengalahkan Bengkulu dengan skor berapa pun, bisa dipastikan satu tiket ke POPNAS Palembang akan didapat. (**)

Editor: Munizar


Comment

Berita Terkait


Fun Run HUT Ke-53 Korpri, Pj. Bupati Aswarodi ...

MOMENTUM, Kotabumi – Memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Ke-53 ...


Descatama Harap Atlet Pra POPNAS Berjuang Mak ...

MOMENTUM, Solo--Harapan besar disematkan ke pundak seluruh atlet ...


Drag Bike 20204 IMI Lamteng Diikuti 600 Peser ...

MOMENTUM, Gunungsugih - Ketua Koordinator Wilayah (Korwil) Ikatan ...


IMI Lamteng Gelar Drag Bike 2024 di Lingkar B ...

MOMENTUM, Gunungsugih - Even Drag Bike 2024 yang digelar Ikatan M ...


E-Mail: harianmomentum@gmail.com