Pawai Hari Santri VII di Tubaba Diikuti Ratusan Pelajar dan Santri

Tanggal 22 Okt 2022 - Laporan Solihin Naday. - 1006 Views
Ratusan pelajar dan santri bersiap melakukan pawai keliling kota Tulangbawang Barat.

MOMENTUM, Pulungkencana - Memperingati Hari Santri Nasional VII, ribuan santri dari sejumlah pesantren di Kabupaten Tulangbawang Barat (Tubaba) mengikuti pawai.

Pawai juga diikuti pelajar dari madrasah ibtidiyah, madrasah tsanawiyah, dan madrasah aliyah (MI, MTs, dan MAN) di Tubaba.

Kegiatan dipusatkan di lapangan Tiyuh/Desa Pulungkencana, Kecamatan Tulangbawang Tengah, Tubaba. Peserta pawai berumpul menggunakan kendaraan motor dan mobil pickup.

Ketua panitia Imam Taufiq, di lokasi kegiatan mengatakan, peserta pawai akan menempuh perjalanan sekitar sekitar 30 kilometer.

"Start dari lapangan Pulungkencana ini menuju beberapa tiyuh yang berada di kecamatan Tulangbawang Udik, Tumijajar, dan Tulangbawang Tengah, hingga kembali lagi ke sini" jelasnya, kepada harianmomentum.com, Sabtu (22/10/2022).  

Pawai dikawal ratusan anggota satuan lalulintas dari Polres setempat. (*)

Editor: Muhammad Furqon


Comment

Berita Terkait


Gandeng KPK, UIN Raden Intan Lampung Gelar FG ...

MOMENTUM, Bandar Lampung--Universitas Islam Negeri (UIN) Raden In ...


Keren! Mahasiswa UIN RIL Sabet Emas di Kejuar ...

MOMENTUM, Bandarlampung--Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Tapak Suci ...


UKM Tapak Suci UIN RIL Borong Medali di Lampu ...

MOMENTUM, Bandar Lampung--Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Tapak Suc ...


Ikut Rakernas Kemenag, Rektor UIN RIL Prof Wa ...

MOMENTUM, Bogor--Rektor Universitas Islam Negeri (UIN) Raden Inta ...


E-Mail: harianmomentum@gmail.com