MOMENTUM, Metro--Walikota Metro, Wahdi Siradjuddin meminta masyarakat untuk bersabar terkait realisasi perbaikan jalan rusak di wilayahnya.
“Saya berharap bagi masyarakat Kota Metro yang lingkungan jalannya rusak, agar bersabar dulu. Kami akan perbaiki satu persatu dan bertahap,” kata dia, Jumat (4-11-2022).
Wahdi menjelaskan, pekerjaan pembangunan atau perbaikan jalan tidak dapat sepenuhnya dilakukan secara menyeluruh dalam waktu yang bersamaan.
“Perbaikan jalan ini merupakan akses lalu lalang hilir mudik warga. Pemerintah Kota Metro akan berupaya melaksanakan perbaikan jalan di semua kecamatan, terutama jalan yang mengalami rusak parah,” ujarnya.
Menurut dia, jalan dan drainase merupakan hal penting dalam suatu pembangunan di bidang fisik. Oleh sebab itu, perbaikan jalan rusak menjadi prioritas.
Lantaran kondisi tersebut pihaknya melakukan tinjauan pada kondisi jalan yang rusak untuk melakukan perencanaan dan segera direalisasikannya perbaikan jalan rusak.
"Sebagian jalan yang rusak sudah diperbaiki dengan menggunakan anggaran dari APBD Kota Metro. Perbaikan jalan ini merupakan kegiatan pemeliharaan berkala atau rehabilitas jalan, yang pelaksanaannya akan dilakukan selama 120 hari," jelasnya.
“Peninjauan jalan ini dilakukan untuk melihat kondisi dari Jalan yang mengalami kerusakan, yang sekarang sudah diperbaiki. Selain jalan, turut meninjau dan bangunan RSUD Sumbersari Bantul,” kata Wahdi.
Wahdi berharap, perbaikan jalan rusak yang akan dilakukan nanti sesuai spesifikasi dan berkualitas.
"Pengaspalan harus bagus dan sesuai dengan harapan masyarakat. Suapay perbaikan jalan dilakukan bertahan lama tidak cepat rusak," tegasnya.(**)
Editor: Muhammad Furqon
E-Mail: harianmomentum@gmail.com