Musa Ahmad Buka MT2QM

Tanggal 06 Nov 2022 - Laporan Agus Setiawan - 596 Views
Bupati Lamteng Musa Ahmad membuka MT2QM tahun 2022

MOMENTUM, Terbanggibesar--Pembangunan bidang keagamaan, menjadi salah satu prioritas program kerja Pemerintah Kabupaten Lampung Tengah (Lamteng). Karena itu, pemkab setempat komitmen mendukung setiap kegiatan keagamaan yang diselenggarakan masyarakat.

 Demikian disampaikan Bupati Lamteng Musa Ahmad saat membuka Musabaqoh Tilawah dan Tahfidz Al Quran Madrasah (MT2QM) tingkat kabupaten setempat. Kegiatan berlangsung di  MAN 1 Poncowati, Sabtu malam 5 November 2022. 

"Agama merupakan tonggak dan pondasi kita semua dalam menjalani kehidupan di tengah masyarakat. Karena itu, Pemkab Lampung Tengah berkomitmen mendukung setiap kegiatan keagamaan. Salah satunya pelaksanaan MTQ ini," kata Musa Ahmad.

Karena itu, dia berharap, kegiatan tersebut tidak semata mengejar gelar juara. Lebih dari itu menjadi sarana penanaman dan pengamalan nilai-nilai ajaran Al Quran kepada umat muslim, khususnya generasi muda.

"Jadikan ajang MTQ ini untuk lebih membumikan pengamalan nilai-nilai ajaran Al Quran kepada generasi muda muslim di Kabupaten Lampung Tengah," harapnya.  

Pada kesempatan itu, bupati juga menyerahkan bantuan pinjam pakai satu unit mobil untuk penunjang kegiatan kerja Kantor Kementerian Agama setempat.

Sebelumnya, Kepala Kantor Kemenag Lamteng Farid Wajedi menyampaikan terima kasih kepada Bupati Musa Ahmad atas dukungan terhadap penyelenggaraan MT2QM.

"Peserta MTQ ini  merupakan utusan dari kecamatan yang sebelumnya diseleksi melalui tiga zona: Barat, Tengah dan Timur," kata  Farid. (**) 

Editor: Munizar


Comment

Berita Terkait


Suaidi Resmi Jadi Sekda Tanggamus ...

MOMENTUM, Kotaagung -- Suadi resmi menjadi Sekretaris Daerah (Sek ...


Pjs Walikota Metro Pamitan dengan ASN ...

MOMENTUM, Metro--Pejabat Sementara (Pjs) Walikota Metro, Descatam ...


Jelang Pilkada, Pjs Walikota Minta Masyarakat ...

MOMENTUM, Metro--Pejabat Sementara (Pjs) Walikota Metro, Descatam ...


Pesawaran Buka PPPK 324 Formasi, Diperebutkan ...

MOMENTUM, Gedongtataan— Sebanyak tiga ribu orang mengikuti sele ...


E-Mail: harianmomentum@gmail.com