Polres Waykanan Layani Sunat Gratis

Tanggal 23 Nov 2022 - Laporan Novitasari - 562 Views
Layanan Sunat Gratis

MOMENTUM, Blambanganumpu--Polres Waykanan membuka layanan khitanan gratis setiap Senin dan Jumat.

Kapolres Waykanan AKBP. Teddy Rachesna mengatakan layanan sunat gratis itu merupakan bagian dari program Presisi yang dilaksanakan seksi dokter kesehatan polres setempat.

"Sunat gratis ini juga bentuk komitmen dan kepedulian Polri dalam membantu meningkatkan derajat kesehatan masyarakat," kata kapolres, Rabu (23-11-2022).

Sunat gratis hanya melayani maksimal sepuluh orang setiap hari. 

Warga yang ingin mendapatkan pelayanan tersebut, bisa mendaftar melalui aplikasi WhatsApp 0856 6927 1747 atau datang  langsung ke klinik Dokkes Polres Waykanan Jalan Mayjend Ryacudu KM 9 Kampung Negeribaru, Kecamatan Umpusemenguk. (**)

Editor: Munizar


Comment

Berita Terkait


Mantan Pejabat dan Pegawai Lampung Timur Jali ...

MOMENTUM, Bandarlampung--Mantan pejabat dan pegawai Pemerintah Ka ...


Roadshow ABC, PKK Lamteng Gelar Lomba Kreasi ...

MOMENTUM, Gunungsugih -- Bupati Lampung Tengah Ardito Wijaya bers ...


Akhirnya, Traffic Light di Jalan Tamin Bebas ...

MOMENTUM, Bandarlampung--Lampu lalu lintas atau traffic light di ...


Zulhas akan Hadir pada Puncak HPN - HUT Ke-55 ...

MOMENTUM, Jakarta -- Menteri Koordinator Bidang Pangan Zulkifli H ...