Jelang Nataru, Polres Mesuji Pasang Imbauan Keselamatan di Jalan Raya

Tanggal 14 Des 2022 - Laporan Arifin - 747 Views
Petugas Satlantas Polres Mesuji pasang spanduk imbauan keselamatan untuk pengguna jalan di perbatasan Provinsi Lampung dan Sumatera Selatan.

MOMENTUM, Mesuji--Personel Satlantas Polres Mesuji memasang spanduk berisikan imbauan keselamatan kepada pengguna jalan yang melintas di wilayah perbatasan Lampung dan Ogan Komering Ilir (OKI) Sumatera Selatan dan Rest Area Jalan Tol Trans Sumatera (JTTS) menjelang Natal 2022 dan Tahun Baru 2023.

"Tak henti-hentinya kami memberikan peringatan keras kepada pengguna jalan, baik roda dua maupun roda empat agar lebih berhati-hati serta tetap mematuhi peraturan lalu lintas," kata Kasatlantas Polres Mesuji Iptu Wahyu Dwi Kristanto mewakili Kapolres Mesuji AKBP Yuli Haryudo, Rabu (14-12-2022).

Dia juga mengimbau para pengendara agar memakai helm, memakai sabuk pengaman, menghidupkan lampu kendaraan dan jangan nyalip saat kendaraan ramai.

Iptu Wayhu juga mengingatkan tidak memaksakan diri saat berkendara dalam kondisi lelah dan ngantuk. "Segera berhenti sejenak di rest area Masjid Trisna At Taubah Polres Mesuji. Kami siap mengawal pengendara yang melintas diwilayah perbatasan, demi rasa aman dan nyaman," tegas dia.(**)

Editor: Agus Setyawan


Comment

Berita Terkait


Seorang Karyawan Pabrik Roti Ditangkap Polisi ...

MOMENTUM, Pringsewu -- Seorang karyawan pabrik roti di Ganjaran K ...


Dua Remaja Asal Menggala Ditangkap Polisi ...

MOMENTUM, Lambukibang--Persetubuhan dan atau pencabulan terhadap ...


Jadi Bandar Narkoba, Satu Tahanan Kabur Polda ...

MOMENTUM, Lampung--Sudah bobol sel dan menjadi buruan aparat Kepo ...


Kebakaran di Sukau, Mobil Damkar Tak Bisa ke ...

MOMENTUM, Sukau -- Kembali. Musibah rumah kebakaran terjadi di Ka ...