Masuk Lima Besar Porwanas, Gubernur Apresiasi Capaian PWI Lampung

Tanggal 23 Des 2022 - Laporan Agung DW - 738 Views
Plt Kepala Dispora Lampung Descatama Paksi Moeda

MOMENTUM, Bandarlampung--Kontingetn Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Lampung berhasil masuk lima besar pada Porwanas 2022 yang berlangsung di Malang, Jawa Timur.

Gubernur Arinal Djunaidi pun sangat mengapresiasi capaian PWI Lampung ajang silaturahmi wartawan tersebut.

Hal itu disampaikan Plt Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Lampung Descatama Paksi Moeda saat menyerahkan bonus kepada atlet Porwanas di Balai Wartawan Hi Solfian Akhmad, Jumat (23-12-2022).

"Saya bangga dengan perolehan medali PWI Lampung yang masuk lima besar, dengan rincian satu emas, delapan perak dan lima perunggu," kata Desca saat membacakan sambutan Gubernur Lampung.

Dia menyebutkan, capaian itu juga tentunya mengangkat nama baik Lampung di kancah nasional. Khususnya di bidang olahraga.

Dia juga berharap, PWI Lampung bersama seluruh media massa bisa berkontribusi dalam membangkitkan kejayaan olahraga.

"Saya berharap PWI Lampung bersama seluruh media dapat terus memberikan kontribusi positif di bidang olahraga bagi provinsi yang kita cintai," tuturnya. 

Dia juga berharap pembagianbonus itu menjadi motivasi bagi masyarakat, untuk terus berkarya untuk kemaslahatan bersama. 

"Teruslah berlatih, jangan pernah putus semangat. Karena harapan pasti selalu ada," tutupnya. (**)

Editor: Agung Darma Wijaya


Comment

Berita Terkait


Dukung Lampung–Banten Tuan Rumah PON 2032, ...

MOMENTUM, Padang -- Ketua Umum Komite Olahraga Nasional Indonesia ...


KONI Lampung akan Tanam Pohon Konservasi di K ...

MOMENTUM, Kotabaru -- Ketua Umum Komite Olahraga Nasional Indones ...


Lampung Tuan Rumah PON 2032, KONI Bengkulu Tu ...

MOMENTUM, Bengkulu -- Dukungan Komite Olahraga Nasional Indonesia ...


Hapkido Lampung Diharapkan Jadi Cabor Andalan ...

MOMENTUM, Bandarlampung -- Komite Olahraga Nasional Indonesia (KO ...


E-Mail: https://t.me/hhackplus HackPlus-attack Smoking Ar