MOMENTUM, Bandarjaya--Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) punya peran strategis menentukan suksesnya pelaksanaan pemilihan umum. Karena itu, anggota PPK harus benar-benar memahami peran dan fungsinya dalam seluruh pelaksanaan tahapan pemilu.
Pesan tersebut disampaikan Bupati Lampung Tengah (Lamteng) Musa Ahmad saat menghadiri pelantikan dan bimbingan teknis anggota PPK se-kabupaten setempat. Kegiatan berlangsung di BBC Hotel Bandarjaya, Rabu (4-1-2023).
"Sebagai perpanjangan tangan komisi pemilihan umum dalam penyelenggaraan pemilu. PPK harus benar-benar memahami peran dan fungsinya, sehingga seluruh tahapan pemilu dapat terselenggara dengan baik sesuai aturan yang berlaku," kata bupati.
Karena itu, dia meminta, dalam melaksanakan tugasnya, anggota PPK harus berpegang teguh pada aturan dan perundang-undangan yang berlaku.
"Pemkab Lampung Tengah komitmen mendukung kelancaran tugas-tugas KPU untuk menyukseskan pemilu tahun 2024 mendatang," tegasnya.
Ketua KPU Lamteng Irawan Indrajaya mengatakan, total PPK yang dilantik 140 orang. Mereka akan melaksanakan seluruh proses dan tahapan pemilu tahun 2024, di tingkat kecamatan masing-masing.
"Anggota PPK harus segera berkoordinasi dengan pihak kecamatan untuk menyiapkan sekretariat dan memilih sekretaris untuk membantu kelancaran pekerjaan,” ujarnya.
Dia juga menyampaikan terimakasih dan apresiasi kepada pemkab dan DPRD Lamteng yang telah mendukung kelancaran tugas KPU melaksanakan berbagai tahapan menuju pemilu tahun 2024 mendatang.
"Terimakasih kepada Pemkab Lampung Tengah yang telah menghibahkan kantor untuk mendukung kelancaran tugas KPU dalam melaksanakan seluruh tahapan pemilu," ungkapnya. (**)
Editor: Munizar
E-Mail: harianmomentum@gmail.com