KPU Mesuji Lantik 315 PPS, Satu Kondisi Sakit

Tanggal 24 Jan 2023 - Laporan Arifin - 339 Views
Penandatangan berkas sumpah janji jabatan anggota PPS Pemilu 2024 di Kabupaten Mesuji.

MOMENTUM, Mesuji--Komisi Pemilihan Umum (KPU) Mesuji resmi melantik 315 anggota Panitia Pemumutan Suara (PPS) dari 105 desa, tujuh kecamatan se kabupaten setempat.

Pelantikan PPS yang dipusatkan diaula Gedung Serba Guna (GSG) Taman Kehati, Kecamatan Tanjungraya, Selasa (24-1-2023), turut dihadiri Ketua DPRD Mesuji Elfianah, Sekertaris Kabupaten (Sekkab) Syamsudin, komisioner KPU beserta jajaran, anggota Bawaslu, kapolres, Dandim 0426/Tuba juga pejabat terkait.

Ketua KPU Mesuji Asli Yasir mengatakan, sebanyak 315 anggota PPS yang diambil sumpah dan janji. Satu di antaranya sedang sakit, jadi pelantikan hari ini berjumlah 314 orang. 

"Satu anggota tetap dilantik setelah kondisinya sudah membaik. Kami berharap seluruh anggota PPS mampu bekerja maksimal dan patuh pada Undang-undang," imbaunya.

Setelah pelantikan, mereka akan membentuk petugas Pemuktahiran Data Pemilih Pemilu (Pantarlih) tugasnya melakukan pencocokan data pemilih kemudian ditumpukkan ke Tempat Pemumutan Suara (TPS) dilakukan secara door to door.

Dengan jumlah seluruh TPS sebanyak 706 TPS. Secepatnya akan kita bentuk dan dikukuhkan Pantarlih dalam menjalankan tugas dan fungsi untuk mensukseskan pemilu 2024.

Dia juga membeberkan wacana pemecahan Daerah Pemilihan (Dapil) dengan membuat tiga simulasi. "Pertama tetap mencantumkan lima Dapil, simulasi kedua 7 Dapil perkecamatan dibuat satu Dapil dan simulasi ketiga 6 Dapil," kata dia.

Dari enam Dapil yang dipecah yakni Kecamatan Mesuji dan Mesuji Timur. Sedangkan Kecamatan Simpangpematang dan Pancajaya tetap digabung.

"Untuk jumlah kursi Kecamatan Simpangpematang empat kursi, Pancajaya tiga kursi, Mesuji tiga kursi, Mesuji Timur lima kursi," kata dia.

Penjabat (Pj) Bupati Mesuji Sulpakar diwakili Sekkab Syamsudin mengatakan, selamat kepada anggota terpilih yang telah dilantik. "Saya pesan PPS dapat bekerja secara profesional, jangan menganggap tugas ini ringan," ujar dia.

Dia menambagkan, kepada seluruh Camat harus memfasilitasi dengan menyediakan pos sekretariat. "Jika tidak ada pos, bagaimana mereka akan bekerja maksimal," pungkas dia. (**)

Editor: Agus Setyawan


Comment

Berita Terkait


Hadapi Pilbup, Ismet Roni Masif Sosialisasi d ...

MOMENTUM, Bandarlampung--Perlahan tapi pasti, sejak mendapatkan s ...


Nyalon Bupati Pringsewu, Ririn Kuswantari Iku ...

MOMENTUM, Pringsewu--Wakil Ketua DPRD Provinsi Lampung Fraksi Gol ...


FKPPIB: “Pilih Kepala Daerah yang Peduli BU ...

MOMENTUM, Bandarlampung--Aneka masalah yang membelit perusahaan B ...


Masifkan Dukungan Parpol, Hanan A Razak Samba ...

MOMENTUM, Bandarlampung--Politisi Golkar yang namanya terdaftar s ...


E-Mail: harianmomentum@gmail.com