Peringati HPN dan HUT PWI, Polres Tubaba Potong Tumpeng untuk Wartawan

Tanggal 09 Feb 2023 - Laporan Solihin. - 466 Views
Kapolres Tulangbawang Barat, AKBP Ndaru Istimawan,

MOMENTUM, Panaragan -- Polres Tulangbawang Barat (Tubaba) turut memperingati Hari Pers Nasional (HPN) dan Hari Ulang Tahun (HUT) Ke-77 Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) dengan membuat acara potong tumpeng untuk wartawan, Kamis 9 Februari 2023.

Pada kesempatan tersebut, Kapolres Tubaba, AKBP Ndaru Istimawan, mengajak insan pers ikut tidak ikut menyebarkan berita hoax (berita bohong) terutama menjelang tahun politik.

Dia mendukung kebebasan pers, namun harus berimbang dan akurat. Dengan tetap menciptakan harkamtibmas di tengah masyarakat.

Ia pun berharap insan pers menjadi mitra kerja strategis kepolisian. Apalagi, dia meyakini, kerja apapun yang dicapai tanpa ada bantuan pers, tidak akan sampai ke masyarakat. Karena kemampuan dan waktu untuk bertemu orang lain sangat terbatas.

“Wartawan itu harus tegak lurus, tidak boleh berpihak. Boleh mengkritik tapi yang konstruktif,” tegasnya dalam kegiatan yang berlangsung di Balai Wartawan Bagir Manan, Kelurahan Panaraganjaya, Kecamatan Tulangbawang Tengah.

Kapolres meminta segenap insan pers, agar turut serta dalam menyebarkan kebaikan untuk membangun Tulangbawang Barat. Karena membangun daerah bisa dari segala sisi, baik sumber daya manusia, akhlak, dan lainnya.

“Mari kita bersama-sama menginformasikan kebaikan Tulangbawang Barat. Seperti ketertiban dan keamanan di masyarakat. Syukur-syukur Tulangbawang Barat ini bisa menjadi kota destinasi wisata,”ajaknya.

Mantan Kaden Gegana Polda Banten itu menegaskan, wartawan harus berperan dalam kepentingan keselamatan masyarakat banyak dan idealis sesuai fakta.

“Bermanfaatlah untuk masyarakat," kata Ndaru. (*)

Editor: Muhammad Furqon


Comment

Berita Terkait


Sejumlah Tokoh Nasional dan Lampung Iringi Pe ...

MOMENTUM, Bandarlampung--Mendiang tokoh Nahdatul Ulama (NU) Lampu ...


Tokoh Lampung Berdatangan Takziah di Kediaman ...

MOMENTUM, Bandarlampung--Masyarakat Lampung kehilangan tokoh besa ...


Besok, Mendiang KH Arief Mahya Dikebumikan di ...

MOMENTUM, Bandarlampung--Pemakaman jenazah tokoh Nahdatul Ulama ( ...


PWI Gelar Seleksi Atlet Catur dan Domino ...

MOMENTUM, Bandarlampung--PWI Lampung menggelar seleksi atlet catu ...


E-Mail: harianmomentum@gmail.com