PPI Lamteng Siap Bersinergi Sukseskan Pembangunan

Tanggal 05 Mar 2023 - Laporan Agus Setiawan - 470 Views
Pelantikan pengurus PPI Kaupaten Lampung Tengah periode 2023-2028

MOMENTUM, Gunungsugih--Pengurus Purna Paskibraka Indonesia (PPI) Kabupaten Lampung Tengah (Lamteng) periode 2023-2028 dilantik. Pelantikan oleh Ketua PPI Provinsi Lampung Tony Ferdinansyah itu berlangsung di Gedung Sesat Agung Nuwo Balak, Gunungsugih, Sabtu (4-3-2023). 

Kepala Badang Kesbangpol Kabupaten Lamteng Sugandi mewakili Bupati Muasa Ahmad berharap, kepengurusan PPI yang baru dapat semakin meningkatkan peran aktif mendukung pembangunan sesuai peran dan fungsinya.

“PPI tidak hanya soal baris berbaris, namun harus bisa inovatif dalam melaksanakan program kerja mendukng program pembangunan. Karena itu, sinergi antara PPI dan pemkab harus semakin diperkuat untuk mewujudkan visi Pembangunan Lampung Tengah Berjaya,” kata Sugandi.

Harapan senada disampaikan Ketua PPI Provinsi Lampung Tony Ferdinansyah. Dia meyakini kepengurusan PPI Lamteng yang baru mencetuskan program-program inovatif dan kreatif dalam melakukan pembinaan disiplin generasi muda, sekaligus berkolaborasi mendukung program pembangunan di Kabupaten Lamteng.

“Kami yakin PPI Lampung Tengah bisa berkolaborasi dan bersinergi dengan pemkab juga steakholder terkait dalam menyukseskan program pembangunan, sesuai bidang tugas dan peran yang diemban," katanya.

Ketua PPI Lamteng Imam Fatkuroji menyampaikan terimakasih atas dukungan semua pihak terutama pemkab setempat untuk mengoptimalkan program kerja organisasi tersebut.

"Saya pribadi bersama jajaran pengurus siap mengibarkan panji PPI untuk berkolaborasi dan bersinergi dengan seluruh eleman, mendukung suksesnya pembangunan di Kabupaten Lampung Tengah," tegasnya. (**)

Editor: Munizar


Comment

Berita Terkait


Susun Program Kerja 2025, SMSI Lampung Gelar ...

MOMENTUM, Bandarlampung--Serikat Media Siber Indonesia (SMSI) Pro ...


Sukeskan Pembangunan dan Pilkada Serentak, PW ...

MOMENTUM, Pringsewu--Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten ...


PTPN 1 Regional 1 Bantu Pembangunan Menara Ma ...

MOMENTUM, Deliserdang--PT Perkebunan Nusantara 1 Regional 1 menye ...


Apel Besar, Bupati Waykanan Ajak Santri Bersi ...

MOMENTUM, Umpusemenguk--Apel Besar di lapangan Pondok Pesantren T ...


E-Mail: harianmomentum@gmail.com