Masa Jabatan 16 Kades di Mesuji Berakhir September 2024, Pilkades Serentak Agustus

Tanggal 15 Mar 2023 - Laporan Arifin. - 431 Views
Kepala Dinas DPMD Kabupaten Mesuji Anwar Pamudji.

MOMENTUM, Mesuji -- Pemerintah Kabupaten Mesuji akan menggelar pemilihan kepala desa (pilkades) serentak. Ada 16 kepada desa (kades) di lima kecamatan yang masa jabatannya segera berakhir.

Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) Kabupaten Mesuji Anwar Pamudji mengatakan pilkades serentak direncanakan pada Agustus 2023. Namun, pelaksanannya masih menunggu keputusan Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri)

Enam belas kepada desa yang segera berakhir masa jabatannya itu hasil pilkades secara pada 13 September 2017. "Mereka masih memiliki beberapa bulan masa jabatan sampai 12 September 2023," kata dia diruang kerjanya, Selasa 14 Maret 2023.

Karena itu, tahapan pilkades serentak bisa dilakukan setelah ada keputusan dan Kemendagri. Tahapan pilakdes antara lain, persiapan, pencalonan, pemumutan suara dan penetapan.

Berikut kades yang habis masa jabatan pada September 2023. Kecamatan Mesuji Timur: Sungaicambai dan Margojadi. Kecamatan Rawajitu Utara: Sungaibuaya, Telogorejo dan Sidanggunung Tiga. Kecamatan Simpangpematang: Budiaji, Wirabangun, Jayasakti dan Rejobinangun. Kecamatan Pancajaya: Muktikarya, Fajarindah, Fajarbaru, Fajarasri dan Adikarya Mulya. Kecamatan Tanjungraya: Bangunjaya dan Muaratenang. (*)

Editor: Muhammad Furqon


Comment

Berita Terkait


Warga Bulukerto Berharap Perbaikan Jembatan G ...

MOMEBTUM, Gadingrejo--Masyarakat Pekon Bulukarto, Kecamatan Gadin ...


Wahdi Ajak Jaga Kerukunan ...

MOMENTUM, Metro--Walikota Metro Wahdi Siradjuddin mengimbau masya ...


Puluhan Hektare Tanaman Padi di Mesuji Teranc ...

MOMENTUM, Mesuji--Puluhan hektare tanaman padi di Desa Sidangkurn ...


Pemkot Metro Bahas Agenda Kegiatan HUT ke 87 ...

MOMENTUM, Metro--Pemerintah Kota Metro mengagendkan sejumlah kegi ...


E-Mail: harianmomentum@gmail.com