MOMENTUM, Bandarlampung--Bidang Organisasi Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Provinsi Lampung, menggelar rapat internal (Bidang) perdana membahas kelengkapan administrasi, organ (bagian) organisasi KONI kabupaten/kota dan cabang olahraga, di Ruang Bidang Organisasi KONI, Gedung Sumpah Pemuda PKOR Wayhalim Bandarlampung, Selasa (21-3-2023).
Rapat interen bidang, yang dipimpin Kapala Bidang Edi Samsu, diikuti oleh Nazwar Basuki, AM Harahap dan Rudi Antoni. Lebih kepada teknis terkait kelengkapan administrasi dan organ, dalam keorganisasi untuk diperluas kepada anggota seperti KONI kabupaten/kota dan cabang olahraga.
Selain itu juga ada penyusunan teknis program kerja (Pogja) bidang organisasi, yang sesuai dengan visi misi Ketua Umum, yang kemudian hasilnya melalui Wakil Ketua I Bidang Organisasi KONI Provinsi Lampung. Hal tersebut dipandang perlu mengingat berjalannya organisasi KONI Lampung masa bhakti 2023-2027 sudah mulai berjalan.
"Rapat internal ini kami lakukan, untuk menyatukan misi dan tugas dari kami bidang organisasi. Yang jelas kami ingin organ dan admistrasi keorganisasian, agar kedepannya lebih baik lagi di masa mendatang," kata Edi Samsu, didampingi Nazwar Basuni.
Lebih lanjut dia mengatakan, untuk menertibkan bidangnya. Mereka juga sepakan untuk satu pintu, dalam menyampaikan berita atau informasi kepada para anggota maupun keinternal, bahkan untuk pemberitaan publik sekalipun. (**)
Editor: Agus Setyawan
E-Mail: harianmomentum@gmail.com