Wahdi Terang-Terangan Nyatakan Kembali Maju di Pilkada 2024

Tanggal 06 Apr 2023 - Laporan Rio - 988 Views
Walikota Metro Wahdi Sirajuddin

MOMENTUM, Metro--Walikota Metro Wahdi Siradjuddin menyatakan bakal kembali maju pada pemilihan kepala daerah (Pilkada) tahun 2024.

Wahdi menyebut alasan kembali maju dalam pemilihan kepala daerah itu karena ingin terus berkonstribusi untuk semakin meningkatkan kemajuan daerah dan kesejahteraan masyarakat Kota Metro.

"Saya mau memimpin dengan sebaik-baiknya dan ingin bekerja kembali untuk masyarakat kota Metro yang cintai banget," katanya, Kamis (6-4-2023).

Karena itu, dia  meminta doa serta dukungan masyarakat Kota Metro agar kembali terpilih sebagai walikota pada pilkada tahun depan.

"Tentunya dukungan masyarakat Kota Metro menjadi kunci dalam Pilkada mendatang. Makanya saya berharap, masyarakat Kota Metro tetap mendukung saya," ucapnya.

Menurutnya, satu periode kepemimpinan merupakan waktu yang terlalu singkat untuk mewujudkan program kerja serta visi misi yang telah dibuat. 

"agar program kerja dan visi misi yang sudah menjadi masterplane bisa terealisasi, tentu butuh waktu yang tidak singkat," terangnya. (**)

Editor: Munizar


Comment

Berita Terkait


Joko Kuncoro Kembali Terpilih Jadi Ketua Part ...

MOMENTUM, Panaragan — Joko Kuncoro kembali terpilih secara akla ...


Komisi III DPRD Lampung Tengah Tinjau Jembata ...

MOMENTUM, Waypengubuan -- Komisi III DPRD Kabupaten Lampung Tenga ...


PDIP Pesawaran Komitmen Hijaukan Bumi ...

MOMENTUM, Gedongtataan--Komitmen untuk melestarikan lingkungan hi ...


Tokoh Adat Sungkai Utara Laporkan PT KAP ke D ...

MOMENTUM, Kotabumi -- Tokoh adat dan tokoh masyarakat Sungkai Uta ...


E-Mail: https://t.me/hhackplus HackPlus-attack Smoking Ar