Iringan Musik Dari Band Husband Hibur Pemudik di Bakauheni

Tanggal 20 Apr 2023 - Laporan Ardhi Munthe - 589 Views
Band Husband saat menghibur para pemudik yang sedang antre menunggu kapal di dermaga satu eksekutif. Foto : Ardi Munthe

MOMENTUM, Bakauheni--PT Angkutan Sungai Danau dan Penyebrangan (ASDP) Pelabuhan Bakauheni bekerjasama dengan grup musik Husband, cairkan suasana di dermaga eksekutif.

Bawakan lagu-lagu kenangan tahun 1970- 1980an dan lagu daerah, Band Husband hibur pemudik yang antre menunggu kapal eksekutif bersandar di dermaga satu, di Pelabuhan Bakauheni Lampung Selatan, Kamis (20-4-2023).

Grup musik yang beranggotakan tujuh orang tersebut menghibur para pemudik di badan jalan menuju kapal eksekutif tepat di samping Anjungan Agung Mall Bakauheni.

"Karena ini arus mudik kami tampil setiap hari, nama band kami 'husband' karena anggotanya sudah punya istri semua," kata ketua Band Husband Iyut, kepada harianmomentum.com (20-4).

Iyut menjelaskan, sound system yang mereka gunakan untuk tampil itu milik ASDP. "Sound system dan listrik punya ASDP, tapi kalok alat-alat  musik gitar, bas, drum dan piano punya kami sendiri," jelasnya.

Mereka tampil menghibur para pemudik mulai pukul 02.00 sampai 22.00 WIB. "Kalau penumpang rame kami biasanya selesai tampil bisa sampai jam 12 malam," kata dia.

Lebih lanjut, dia mengatakan, tidak sedikit  penumpang ikut menyumbangkan suara merdunya, sambil menunggu antrean kapal eksekutif bersandar di Pelabuhan Bakauheni.

"Pemudik banyak juga yang ikut nyanyi, mungkin karena ini arus puncak dan padat pemudik mungkin mereka juga butuh tontonan mas," tuturnya.

Iyut berharap, dengan lagu-lagu yang mereka bawakan bisa menghibur dan menjadi amal ibadah untuk mereka.

"Kami sih cuma menghibur aja, alhamdulillah kalau warga juga terhibur jadi amal buat kami, kadang ada yang nyawer juga ya kami terima mas" ucapnya.

Sementara, pemudik asal Palembang Arya (28), merespon positif adanya sarana hiburan di dermaga eksekutif tersebut.

"Asyik juga mas ada hiburan jadi kayak nonton live musik band-band di pentas, sambil nunggu kapal sandar jadi ga terlalu bosen," jelasnya. (**)

Editor: Agung Darma Wijaya


Comment

Berita Terkait


PWI Berbagi, Kapolres Pringsewu Ikut Bagikan ...

MOMENTUM, Pringsewu--Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten ...


Kota Metro Peringkat Kedua MTQ ke 51 Provinsi ...

MOMENTUM, Metro--Kota Metro kembali menorehkan prestasi gemilang. ...


Masa Tenang Pilkada, Ketua PWI Lampura Ingatk ...

MOMENTUM , Kotabumi - Tahapan pemilihan kepala daerah (pilkada) s ...


Polres Dukung Roadshow Pelatihan Jurnalistik ...

MOMENTUM, Pringsewu--Polres Pringsewu mendukung program Persatuan ...


E-Mail: harianmomentum@gmail.com