MOMENTUM, Panaragan - Sekolah Menengah Kejuruan Negeri (SMKN) 1 Kecamatan Tulangbawang Tengah, Kabupaten Tulangbawang Barat (Tubaba) meraih juara terbaik ketiga Lomba Perpustakaan SMA/SMK/MA Tingkat Provinsi Lampung.
Lomba perpustakaan tersebut diselenggarakan Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Provinsi Lampung. Verifikasi terhadap perpustakaan SMKN 1 Tulangbawang Tengah berlangsung pada 17 Mei 2023.
"Tahapan lomba dimulai pada Februari 2023 dengan pemilihan perpustakaan SLTA oleh Dinas Perpustkaan dan Kearsipan Tubaba yang akan mewakili Kabupaten Tubaba," ujar Rodianto, Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten Tubaba.
Kemudian pihaknya melakukan pembinaan dan mendampingi sekolah dalam mengupload aspek-aspek dalam penilaian.
"Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Provinsi Lampung menyeleksi enam kabupaten yang lolos secara administrasi dari seluruh kabupaten/kota se-Prov Lampung," katanya.
Awal Mei, lanjut Rodianto, diumumkan enam sekolah di kabupaten/kota yang lulus administrasi, yaitu Bandarlampung, Metro, Lampung Selatan, Lampung Tengah, Lampung Timur dan Tubaba.
"Dewan juri kemudian melakukan verifikasi dengan mendatangi masing-masing sekolah. "SMKN 1 Tulangbawang Tengah diverifikasi pada 17 Mei 2023. Hasilnya diumumkan pada 30 Mei 2023. Alhamdulillah SMKN 1 Tulangbawang Tengah meraih juara 3," jelas Rodianto.
Rodianto berharap prestasi itu dijadikan motivasi untuk meningkatkan prestasi ke depan yang lebih baik. "Mari kita jadikan predikat juara 3 ini sebagai motivasi untuk meraih yang lebih baik. Apalagi, perpustakaan merupakan pintu kita untuk memperoleh pengetahuan," harapnya.
Dia juga mengimbau seluruh sekolah di Tubaba dapat mendaftarkan diri agar dapat diakreditasi untuk bisa mengikuti lomba.
"Salah satu syarat keikutsertaan lomba perpustakaan sekolah adalah terakreditasi. Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Tubaba akan siap memfasilitasinya," katanya. (*)
Editor: Muhammad Furqon
E-Mail: harianmomentum@gmail.com