Yayasan Alfian Husin dan IIB Darmajaya Sembelih 2 Ekor Sapi dan 5 Ekor Kambing

Tanggal 01 Jul 2023 - Laporan Nurjanah/Rls - 314 Views

MOMENTUM, Bandarlampung – Yayasan Alfian Husin dan Institut Informatika dan Bisnis (IIB) Darmajaya menggelar penyembelihan hewan kurban di area wall climbing kampus pada Kamis (29/6/23).

Hewan qurban yang disembelih berjumlah dua ekor sapi dan lima ekor kambing. Dua ekor sapi tersebut atas nama Alm. Alfian Husin, Almh. Yoenidar Karim, Maryam, Siti Khodijah, Lyza Marfianita Rozalinda Alfian, Amang Surya, dan Shauqi Perdana. Kemudian, Andi Desfiandi, Ary Meizari Alfian, Dian Septarina, Natasya Hanan Putri, Audrey Nabila Firmansyah Putri, Shanty Ulfianty, dan Chairani.

Lima ekor kambing atas nama Handoyo Widi Nugroho dan sisanya Civitas Academica IIB Darmajaya. Penyembelihan hewan kurban disaksikan Wakil Rektor 3 IIB Darmajaya, Muprihan Thaib.

Rektor IIB Darmajaya, Firmansyah Y. Alfian, diwakili Wakil Rektor 3 Muprihan Thaib, mengucapkan syukur Alhamdulillah tahun ini IIB Darmajaya kembali melakukan penyembelihan hewan qurban. “Penyembelihan hewan qurban dilakukan panitia yang telah dibentuk oleh pengurus masjid Baitul Ilmi IIB Darmajaya,” ungkap dia dalam siara pers.

Masih kata dia, untuk daging kurban juga didistribusikan kepada masyarakat sekitar, panti asuhan, tuna netra dan karyawan IIB Darmajaya. “Semoga daging qurban yang diberikan ini juga bermanfaat bagi sesama dalam merayakan Hari Raya Idul Adha 1444H,” imbuhnya.

Muprihan juga mengucapkan selamat Hari Raya Idul Adha 1444H. “Semoga dengan berbagi kepada sesama akan terus mendapatkan limpahan pahala di akhirat kelak,” pungkasnya. (**)

Editor: Muhammad Furqon


Comment

Berita Terkait


PTPN I Regional 3 Lepas Calon Jemaah Haji di ...

MOMENTUM, Semarang -- PT Perkebunan Nusantara (PTPN) I Regional 3 ...


Gelar Halal Bihalal, Bank Mandiri Siap Berkol ...

MOMENTUM, Bandarlampung--Bank Mandiri bersama Persatuan Wartawan ...


Arus Balik Pemudik di Pelabuhan Bakauheni Lan ...

MOMENTUM, Bakauheni -- Volume kendaraan di Pelabuhan Bakauheni, L ...


Ratusan Ribu Pemudik Kembali ke Jawa ...

MOMENTUM, Bakauheni--Volume arus balik di Pelabuhan Bakauheni, Ka ...


E-Mail: harianmomentum@gmail.com