Jadi Pelaksana Tugas, Slamet Riadi Siap Menyatukan PPM Lampung

Tanggal 24 Jul 2023 - Laporan Agung DW - 269 Views
Slamet Riadi saat menerima SK penunjukan Plt PD PPM Lampung

MOMENTUM, Bandarlampung--Slamet Riadi ditunjuk sebagai Pelaksana Tugas (Plt) Ketua Pimpinan Daerah (PD) Pemuda Panca Marga (PPM) Lampung.

Penunjukkan itu berdasarkan Surat Keputusan PP PPM Nomor: Skep-09/PP.PPM/VII/2023 Tertanggal 7 Juli 2023/

Berdasarkan SK itu, Plt PD PPM Lampung ditugaskan untuk membentuk panitia Musyawarah Daerah (Musda) di Lampung.

Selain itu, mereka juga diminta untuk melaksanakan Musdah PD PPM Lampung selambat-lambatnya Desember mendatang.

Slamet mengatakan, siap melaksanakan tugas yang diamanatkan PP (Pimpinan Pusat) PPM.

"Kita diminta agar membentuk panitia dan melaksanakan Musda PD PPM Lampung," kata Slamet.

Meski demikian, dia mengatakan, untuk pelaksanaan Musda akan dilakukan setelah Munas yang rencananya digelar pada Agustus mendatang.

Dia juga berkomitmen akan menyatukan PPM Lampung agar tidak ada lagi perpecahan.

"Prinsipnya kita diminta melakukan reorganisasi dengan menghimpun segenap potensi yang ada dan tidak ada perpecahan lagi. Sesuai tagline kami Jaya Solid bersatu," tegasnya.

Karena itu, dia mengatakan, saat ini PPM Lampung terus berkoordinasi dengan jajaran pembina.

"Tujuannya, agar PPM kembali menjadi organisasi pemuda yang diperhitungkan," ujarnya. 

Diketahui, PPM merupakan organisasi untuk menghimpun keturunan Veteran Republik Indonesia. 

Organisasi itu meneruskan cita-cita pejuang kemerdekaan yang terdiri dari berbagai tokoh. Seperti Pejuang Adat Pribumi Asli Indonesia dan didukung Etnis luar pribumi serta tokoh agama.

Sehingga melebur menjadi Legiun Veteran Republik Indonesia (LVRI) yang anak-cucunya mengambil Kode Etik Veteran Republik Indonesia. Yaitu Panca Marga dan menjadi wadah yang dinamakan PPM dan diperkuat dengan Organisasi Sayap (ORSAP) Yudha Putra. (**)

Editor: Agung Darma Wijaya


Comment

Berita Terkait


BWI Tulangbawang Punya Ketua Baru ...

MOMENTUM, Menggala--Pengurus perwakilan Badan Wakaf Indonesia (BW ...


Puluhan JULEHA Metro Dilatih Penyembelihan AS ...

MOMENTUM, Metro--Puluhan  Juru Sembelih Halal (JULEHA) Kota Metr ...


Muhammadiyah Lamteng Bahas Program Kerja ...

MOMENTUM, Terbanggibesar--Pimpinan Daerah Muhammadiyah dan Pimpin ...


Halalbihalal PWRI, Budiono Bakti Ungkap 13 Pi ...

MOMENTUM, Bandarlampung -- Persatuan Wredatama Republik Indonesia ...


E-Mail: harianmomentum@gmail.com