PDM Bandarlampung Adakan Pelatihan Implementasi Pengelolaan Keuangan

Tanggal 25 Okt 2023 - Laporan Harian Momentum/Rilis - 647 Views
Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Kota Bandarlampung mengadakan Pelatihan Implementasi Keuangan.

MOMENTUM, Bandarlampung -- Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM)  Kota Bandarlampung mengadakan Pelatihan Implementasi Keuangan. Kegiatan yang digelar di SMA Muhammadiyah 2 Bandarlampung 

diikuti 17 bendahara sekolah di lingkungan amal usaha Muhammadiyah (AUM) bidang pendidikan. 

Ketua PDM Kota Bandar Lampung Thabroni M.Zuhri mengatakan pelatihan dilakukan antara lain untuk memudahkan, menyamakan visi misi dan keseragaman laporan keuangan.

Thabroni menambahkan, kegiatan tersebut juga sebagai persiapan pelaksanaan program sentralisasi PDM Bandarlampung. Sentralisasi akan dilakukan secara bertahap. 

Program sentralisasi, kata Thabroni antara lain untuk membantu AUM yang belum maju, memajukan AUM yang sudah maju dan meningkatkan kesejahteraan warga persyarikatan yang bekerja di AUM masing-masing.

Pemateri pada pelatihan yang berlangsung seharian itu disampaikan oleh Ketua Lembaga Pembinaan Pengawasan Keuangan PDM Kota Bandarlampung Nur Kholis. 

Bendahara PDM Kota Bandarlampung Wahdiyana berharap dengan pelatihan tersebut bulan Januari 2024 sistem keuangan sekolah sudah dapat menggunakan akutansi berbasis aplikasi. Bendahara sekolah, tambah Wahdiyana termasuk salah satu kader-kader penerus persyarikatan.(*)

Editor: Muhammad Furqon


Comment

Berita Terkait


Gandeng KPK, UIN Raden Intan Lampung Gelar FG ...

MOMENTUM, Bandar Lampung--Universitas Islam Negeri (UIN) Raden In ...


Keren! Mahasiswa UIN RIL Sabet Emas di Kejuar ...

MOMENTUM, Bandarlampung--Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Tapak Suci ...


UKM Tapak Suci UIN RIL Borong Medali di Lampu ...

MOMENTUM, Bandar Lampung--Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Tapak Suc ...


Ikut Rakernas Kemenag, Rektor UIN RIL Prof Wa ...

MOMENTUM, Bogor--Rektor Universitas Islam Negeri (UIN) Raden Inta ...


E-Mail: harianmomentum@gmail.com