Ketum PWI Dijadwalkan Hadiri Diklat Jurnalistik di Lampung

Tanggal 27 Nov 2023 - Laporan - 1053 Views

MOMENTUM, Bandarlampung--Ketua Umum (Ketum) PWI Hendry Ch Bangun dijadwalkan menghadiri Pendidikan dan Pelatihan (Diklat) Jurnalistik Wartawan Muda pada Kamis (30-11-2023) mendatang.

Kegiatan yang diadakan PWI Lampung itu dalam rangka orientasi kewartawanan dan keorganisasian (OKK).

Kehadiran Ketum PWI itu dibenarkan Ketua PWI Lampung Wirahadikusumah.

Wira mengatakan, Hendry CH Bangun dijadwalkan tiba di Lampung pada Rabu (29-11-2023) mendatang.

"Iya benar, ketum rencananya hadir. Tadi saya sudah berkomunikasi lewat telepon dengan beliau, bahkan tiket pesawat sudah dipesan. Rencananya landing Rabu bersama Ketua Umum Ikatan Keluarga Wartawan Indonesia (IKWI) Pusat," kata Wira.

Sementara, Ketua Pelaksana Diklat Jurnalistik II PWI Lampung Munizar mengatakan, kehadiran Ketum PWI juga sekaligus silaturahmi.

Hal itu dikarenakan Hendry baru terpilih sebagai Ketum PWI Periode 2023-2028 pada Kongres di Bandung Jawa Barat beberapa waktu lalu.

"Beliau juga akan memberikan sambutan, lalu sosilalisasi program kerja PWI Pusat lima tahun ke depan. Tentunya memberi motivasi kepada pengurus dan anggota PWI Lampung," jelasnya.

Selain itu, menurut dia, pada kegiatan tersebut juga akan dilakukan penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) antara PWI Lampung dengan Badan Narkotika Nasional Provinsi (BNNP) Lampung, dan Dewan Pimpinan Daerah Gerakan Nasional Anti Narkotika (DPD GRANAT).

MoU itu terkait dengan percepatan pencegahan pemberantasan penyalahgunaan dan peredaran gelap narkotika (P4GN).

"Diharapkan juga nantinya anggota PWI bisa menjadi konselor penyuluhan narkoba ke masyarakat," ucapnya. 

Editor: Agung Darma Wijaya


Comment

Berita Terkait


Agus Setiawan Terpilih Aklamasi Pimpin Karang ...

MOMENTUM, Wayserdang -- Agus Setiawan pimpin Karang Taruna Kecama ...


Antisipasi Risiko Cuaca Ekstrem, Polres Tubab ...

MOMENTUM, Panaragan--Polres Tulangbawang Barat (Tubaba) memperkua ...


Bupati Pringsewu Dorong Karang Taruna Jadi Pe ...

MOMENTUM, Pringsewu--Bupati Pringsewu Riyanto Pamungkas meminta K ...


Bupati Pesawaran Apresiasi Peran RMI dan PCNU ...

MOMENTUM, Gedongtataan--Bupati Pesawaran Nanda Indira Bastian mel ...


E-Mail: https://t.me/hhackplus HackPlus-attack Smoking Ar