2.880 PTPS Bandarlampung Dilantik

Tanggal 22 Jan 2024 - Laporan Ikhsan Ferdiyanto. - 188 Views
Pelantikan PTPS di Kecamatan Kemiling. Foto: Ikhsan.

MOMENTUM, Bandarlampung--Sebanyak 2.880 pengawas tempat pemungutan suara (PTPS) se-Kota Bandarlampung dilantik pada Senin 22 Januari 2024. Pelantikan dilaksanakan di masing-masing kecamatan.

Ketua Bawaslu Bandarlampung Apriliwanda mengatakan, setelah PTPS dilantik, dilanjutkan dengan sejumlah bimbingan teknis (bimtek).

"Setelah dilantik, petugas PTPS sudah mulai kerja, tentu dibarengi dengan beberapa kali bimtek," kata Apriliwanda saat menghadiri pelantikan PTPS di Kecamatan Kemiling.

Ia menjelaskan, para PTPS yang telah dilantik pada hari ini secara resmi menjadi bagian dari keluarga besar Bawaslu Kota Bandarlampung dan mulai bertugas. Karenanya, dia meminta PTPS harus menjaga integritas sebagai penyelenggara pemilihan umum 2024.

"Tentu kami mengucapkan selamat datang kepada PTPS hari ini yang dilantik, tentu saja ini sudah menjadi keluarga besar Bawaslu Kota Bandarlampung," kata dia.

Ia berharap PTPS dapat menjaga integritas, netralitas dan tentu harus memahami tugas pokok dan fungsi (tupoksi) tanggung jawab yang akan dilakukan.

April menyebutkan, secara umum tupoksi dari PTPS adalah pengawasan di TPS masing-masing sejak persiapan, hari pencoblosan, penghitungan suara, hingga surat suara yang bergerak sampai ke Kecamatan.

"Di hari ini mereka sudah dilantik dan mulai bekerja, nanti setelah pelantikan ada 3 kali bimbingan teknis (Bimtek) lagi yang diberikan kepada PTPS supaya mereka bisa memahami tanggung jawab dan tupoksi mereka masing-masing," bebernya.

Masa kerja PTPS dimulai sejak dilantik hingga tujuh hari pasca penghitungan suara 14 Februari 2024.

"Mereka bertugas dimulai hari ini hingga seminggu setelah penghitungan surat suara, karena kita juga belum tau kalau nanti ada sengketa pemilu," tutupnya.

Di tempat yang sama, Ketua Panwascam Kemiling Sulastri berharap para PTPS di Kecamatan Kemiling yang berjumlah 220 orang dapat bekerja secara maksimal.

"PTPS harus menjalakan tugas sebaik-baiknya, laksanakan tugas itu sungguh-sungguh dan tanggung jawab," pesan dia. 

Berikut ini jumlah PTPS per kecamatan yang ada di Bandarlampung;

1. Kedaton : 143 orang

2. Sukarame : 179

3. Tanjungkarang Barat : 163

4. Panjang : 193

5. Tanjungkarang Timur : 103

6. Tanjungkarang Pusat : 139

7. Telukbetung Selatan : 109

8. Telukbetung Barat : 93

9. Telukbetung Utara : 133

10. Rajabasa : 143

11. Tanjungsenang : 160

12. Sukabumi : 192

13. Kemiling : 220

14. Labuhanratu : 127

15. Way Halim : 183

16. Langkapura : 112

17. Enggal : 72

18. Kedamaian : 147

19. Telukbetung Timur : 127

20. Bumiwaras : 152

Total : 2880 orang. (*)

Editor: Muhammad Furqon


Comment

Berita Terkait


Hanan-Umar untuk Lampung 2024, Hanan: Bisa sa ...

MOMENTUM, Bandarlampung--Hanan A Razak resmi mendaftar calon gube ...


Hanan A Razak Ikut Penjaringan Cagub di PDIP ...

MOMENTUM, Bandarlampung--Hanan A Razak resmi mengambil formulir p ...


Hadapi Pilbup, Ismet Roni Masif Sosialisasi d ...

MOMENTUM, Bandarlampung--Perlahan tapi pasti, sejak mendapatkan s ...


Nyalon Bupati Pringsewu, Ririn Kuswantari Iku ...

MOMENTUM, Pringsewu--Wakil Ketua DPRD Provinsi Lampung Fraksi Gol ...


E-Mail: harianmomentum@gmail.com