Hitung Cepat, Prabowo - Gibran Masih Unggul

Tanggal 14 Feb 2024 - Laporan Agung DW - 306 Views

MOMENTUM, Bandarlampung--Pasangan Prabowo Subianto - Gibran Rakabuming Raka masih memimpin perolehan suara hasil hitung cepat (quick count), Rabu (14-2-2024).

Berdasarkan hasil hitung cepat itu,  sejumlah lembaga memprediksi Prabowo - Gibran memenangkan Pilpres dengan satu putaran.

Dari Charta Politika, Prabowo - Gibran meraih suara 58,09 persen. Disusul Anies Baswedan - Muhaimin Iskandar 25,03 persen dan Ganjar - Mahfud 16,69 persen dengan total suara masuk mencapai 88,95 persen.

Kemudian dari Charta Politika, Prabowo - Gibran memperoleh 57,61 persen, Anies - Muhaimin 25,73 persen dan Ganjar - Mahfud 16,65 persen dengan suara masuk 81,84 persen.

Sementara dari Indikator, Prabowo - Gibran unggul dengan 57,86 persen, Anies - Muhaimin 25,63 dan Ganjar - Mahfud 16,50 persen dengan suara masuk 82,40 persen. (**)

Editor: Agung Darma Wijaya


Comment

Berita Terkait


Kampanye Akbar Kotak Kosong di Tubaba Didatan ...

MOMENTUM, Panaragan -- Penasaran dengan pemuda penggerak kotak ko ...


Bawaslu Lampung Gelar Apel Siaga dan Patroli ...

MOMENTUM, Bandarlampung--Bawaslu Provinsi Lampung menggelar apel ...


Kampanye Terakhir Ardjuno, Lapangan Rejomuly ...

MOMENTUM, Jatiagung - Pesta Rakyat pasangan calon Gubernur Lampun ...


Ketua Muslimat NU Tulangbawang Ajak Masyaraka ...

MOMENTUM, Tulangbawang--Ketua PC Muslimat NU Tulangbawang Sholeha ...


E-Mail: harianmomentum@gmail.com