Nyalon Lagi, Nanang Ermanto Ngaku Sulit Cari Wakil

Tanggal 30 Mei 2024 - Laporan Ikhsan Ferdiyanto. - 635 Views
Bupati Lampung Selatan, Nanag Ermanto, usai menjalani uji kelayakan dan kepatutan di PDI Perjuangan Lampung. Foto: Ikhsan

MOMENTUM, Bandarlampung--Kembali maju dalam Pemilihan Bupati (Pilbup) Lampung Selatan, Nanang Ermanto mengaku sulit mencari wakil yang akan mendampingi pada pemilihan kepala daerah (pilkada) 2024.

Nanang bahkan mengibaratkan mencari wakil itu seperti mencari seorang istri. "Kalau wakil nanti lah ya. Cari istri itu payah, harus ada pendekatan dari hati ke hati, dan yang penting sehati," kata Nanang usai mengikuti uji kelayakan dan kepatutan di DPD PDI Perjuangan Lampung, Rabu (29-5-2024)..

Kendati demikian, Nanang terus melakukan komunikasi politik dengan berbagai pihak. "Tapi untuk komunikasi politik itu harus," ujarnya.

Pada kesempatan itu, Nanang juga mengaku sudah memperoleh surat tugas dari Partai Demokrat untuk maju kembali pada pilbup Lampung Selatan.

"Yang jelas, saat ini, Demokrat sudah kasih gua surat tugas. Demokrat lima kursi, PDIP delapan kursi. Jadi ada 13 kursi. Di Lampung Selatan mininal 10 kursi bisa maju. InsyaAllah bisa berlayar," terangnya.

Saat disinggung apakah akan berkoalisi gemuk dengan partai lain atau memborong partai, Nanang mengaku hal itu tak mungkin terjadi.

"Engga lah gua duit dari mana. Udah lah itu jalanin aja ya (prosesnya)," kata dia. (**)

Editor: Muhammad Furqon


Comment

Berita Terkait


Joko Kuncoro Kembali Terpilih Jadi Ketua Part ...

MOMENTUM, Panaragan — Joko Kuncoro kembali terpilih secara akla ...


Komisi III DPRD Lampung Tengah Tinjau Jembata ...

MOMENTUM, Waypengubuan -- Komisi III DPRD Kabupaten Lampung Tenga ...


PDIP Pesawaran Komitmen Hijaukan Bumi ...

MOMENTUM, Gedongtataan--Komitmen untuk melestarikan lingkungan hi ...


Tokoh Adat Sungkai Utara Laporkan PT KAP ke D ...

MOMENTUM, Kotabumi -- Tokoh adat dan tokoh masyarakat Sungkai Uta ...


E-Mail: https://t.me/hhackplus HackPlus-attack Smoking Ar