Pringsewu Gelar Peragaan Busana Khusus Lansia

Tanggal 14 Jun 2024 - Laporan Joko Sulistyo. - 131 Views
Lomba fashion show khusus lansia mewarnai Hari Lanjut Usia Nasional (HLUN) ke-28 Kabupaten Pringsewu tahun 2024. Foto. Sulistyo.

MOMENTUM, Pringsewu -- Lomba fashion show atau peragaan busana khusus lansia mewarnai Hari Lanjut Usia Nasional (HLUN) ke-28 Kabupaten Pringsewu di lapangan pemkab setempat, Jumat 14 Juni 2024.

Lomba diikuti puluhan peserta pria dan wanita perwakilan puskesmas se-Kabupaten Pringsewu. Dengan berbagai gaya serta pakaian beraneka rupa, para lansia ini berjalan berlenggak-lenggok di atas catwalk. 

Tingkah polah para lansia yang tampil agak kemayu, mengundang gelak tawa penonton. Selain fashion show, juga digelar lomba paduan suara lansia dan lomba bersambung kata.

Pelaksana Harian Pj. Bupati Pringsewu, Heri Iswahyudi mengajak para lansia dan kader puskesmas  untuk selalu menjaga kesehatan dan lebih bersemangat mendampingi para lansia yang ada disekitarnya, agar dapat menjaga pola hidup sehat sehingga dapat terhindar dari penyakit, masalah gizi, gangguan emosional, depresi serta demensia.

"Semoga dengan dukungan penuh dari kita semua akan terwujud masyarakat sehat dan produktif guna mendukung pembangunan di Kabupaten Pringsewu,"harapnya. 

Tampak hadir pada kegiatan tersebut, Kadis Kesehatan Pringsewu Purhadi beserta para pejabat lainnya di  lingkungan Pemkab Pringsewu, TP-PKK dan DWP, jajaran Dinas Kesehatan, RSUD dan RS swasta, klinik serta UPT Puskesmas se-Kabupaten Pringsewu. (***)

Editor: Muhammad Furqon


Comment

Berita Terkait


Sempat Dihentikan Sementara, San Xiong Steel ...

MOMENTUM, Bandarlampung--PT San Xiong Steel Indonesia yang sempat ...


Tiga Daerah di Lampung Rawan Gempa ...

MOMENTUM, Bandarlampung--Tiga kabupaten di Lampung masuk daerah y ...


Jabatan 91 Kepala Desa di Tubaba Diperpanjang ...

MOMENTUM, Panaragan -- Masa jabatan 91 kepala tiyuh/desa di Kabup ...


Swasta Diminta Ikut Andil Bangun Infrastruktu ...

MOMENTUM, Metro--Dinas Pengerjaan Umum dan Tata Ruang (PUTR) Kota ...


E-Mail: harianmomentum@gmail.com