Agus Sulistio Resmi Dilantik Jadi Anggota DPRD Lampung Utara, Warga Harap Pembangunan Masuk Desa

Tanggal 19 Agu 2024 - Laporan Hamsah - 443 Views
Agus Sulistio, Anggota DPRD Lampura Periode 2024-2029./Hamsah

MOMENTUM, Kotabumi--Desa Negara Ratu Kecamatan Sungkai Utara patut berbangga. Salah satu putera daerahnya Agus Sulistio yang maju pada kontestasi Pemilihan Legislatif (Pileg) 2024 lalu berhasil meraih satu kursi di DPRD Kabupaten Lampung Utara.

Agus Sulistio resmi menjadi wakil rakyat khususnya Dapil V berkat perjuangan bersama masyarakat setempat guna membawa dampak positif bagi wilayahnya yang berada jauh dari pusat kota.

Mantan Kepala Desa Negara Ratu dua periode itu dipercaya masyarakat Kecamatan Sungkai Utara, Muara Sungkai, dan Bunga Mayang untuk menjadi representatif rakyat setempat.

"Berkat dukungan semua elemen masyarakat, Alhamdulillah hari ini saya dilantik menjadi wakil rakyat. Amanah yang diberikan masyarakat Lampung Utara pada umumnya, dan tiga kecamatan pada khususnya akan saya jaga dan rawat dengan baik," kata Tio--sapaan akrabnya--kepada Harian Momentum usai prosesi pelantikan, Senin, 19 Agustus 2024.

Politisi asal Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Lampung Utara itu, selain menjalankan kebijakan berdasarkan aspirasi masyarakat, Tio juga siap membesarkan dan mengibarkan bendera PKB di Bumi Ragem Tunas Lampung.

"Aspirasi masyarakat menjadi prioritas utama, itu menjadi niat awal yang menginspirasi saya untuk memperjuangkan hak-hak rakyat, terutama soal pemerataan pembangunan. Tak lupa juga, PKB Lampung Utara yang menjadi rumah kedua bagi saya, saya selaku kader selalu siap mengibarkan panji-panji PKB dan selalu menjaga nama baik partai ditengah masyarakat," imbuhnya.

Sosok suami dari Febrina Eka Remalau dan ayah dari tiga orang anak ini memang sangat dikenal bermasyarakat dan ditokohkan oleh banyak kalangan khususnya generasi milenial desa setempat.

Bagi kebanyakan orang, sosok Agus Sulistio tak diragukan lagi sepak terjangnya. Terbukti selama dua periode menjadi pelayan masyarakat di Desa Negara Ratu banyak program dan pembangunan diluar Dana Desa yang berhasil dibawa masuk ke desa setempat.

Dengan duduknya Agus Sulistio di DPRD Lampung Utara, banyak harapan dan aspirasi masyarakat tiga kecamatan yang akan diperjuangkan untuk dapat terealisasi dan dirasakan dampaknya.

Yuyun (40), warga Negara Ratu mengaku senang dan bangga warga desanya berhasil meraih satu kursi di dewan untuk mewakili daerahnya.

"Kami warga Desa Negara Ratu sudah membuktikan cara kerja dan pengayoman yang dilakukan oleh beliau (Tio) selama menjadi pemimpin di desa, mudah-mudahan dengan terpilihnya menjadi anggota DPRD Lampung Utara semakin banyak program pembangunan yang mengalir menuju tempat kami, tutur dia.(**)

Editor: Agus Setyawan


Comment

Berita Terkait


Relawan Kotak Kosong di Tubaba Tancap Gas ...

MOMENTUM, Panaragan - Menjelang pemilihan kepala daerah (pilkada) ...


Bawaslu Pringsewu Petakan TPS Rawan Gangguan ...

MOMENTUMM, Pringsewu--Bawaslu Kabupaten Pringsewu memetakan 14 in ...


Meriahkan Waykanan, Konser Riang Gembira Bers ...

MOMENTUM, Waykanan -- Masyarakat Waykanan memadati Lapangan Sriwi ...


Arinal Djunaidi Ajak Warga Bandarlampung Jaga ...

MOMENTUM, Bandarlampung -- Pasangan calon Gubernur Lampung nomor ...


E-Mail: harianmomentum@gmail.com